Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ajaib! Marc Marquez Terpelintir ke Gravel Tapi Tak Jatuh dan Tetap Lanjutkan Lomba

mengambil alih balapan dari pemegang pole position, Fabio Quartararo, Marc Marquez mengalami kejadian sliding dalam kecepatan tinggi.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Ajaib! Marc Marquez Terpelintir ke Gravel Tapi Tak Jatuh dan Tetap Lanjutkan Lomba
Instagram.com/marcmarquez93
Marc Marquez pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah pertunjukan menakjubkan ditunjukkan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez pada seri perdana MotoGP Spanyol 2020 Minggu (19/7/2020) malam WIB.

Memimpin lomba seusai mengambil alih balapan dari pemegang pole position, Fabio Quartararo, Marc Marquez mengalami kejadian sliding dalam kecepatan tinggi.

Insiden itu terjadi di tikungan 4 Sirkuit Jerez.

Hal itu membuat motor Marc Marquez 'terpelintir' ke gravel dalam kecepatan tinggi.

Hebatnya, Marc Marquez mampu menyeimbangkan motor di tengah gravel, tanpa jatuh!

Meski begitu, Marc Marquez terlempar ke posisi belasan.

Saat ini balapan masih berlangsung.

Berita Rekomendasi

Link Live Streaming

Seri perdana MotoGP 2020 ini akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, dan dapat disaksikan melalui link live streaming yang ada pada bagian akhir artikel ini.

Kualifikasi MotoGP Spanyol 2020 telah rampung dan pebalap tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, menjadi rider tercepat pada sesi kualifikasi dan akan start dari posisi terdepan pada race nanti.

Baca: Link Live Straming MotoGP Spanyol 2020: Marc Marquez Akhirnya Punya Lawan Sepadan

Rider asal Perancis itu meraih pole position dengan waktu lap tercepat 1 menit 36,705 detik.

Urutan kedua ditempati pebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, dengan catatan waktu 1 menit 36,844 detik.

Sementara itu, juara bertahan MotoGP musim lalu, Marc Marquez berada di posisi ketiga setelah mencatatkan waktu 1 menit 36,862 detik.

Pada barisan kedua, tim Pramac Racing menyumbang dua rider-nya untuk menempati posisi keempat dan kelima.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas