Pesan Menyentuh Tai Tzu Ying Usai Penuhi Target Pribadi di Olimpiade Tokyo 2021
Ratu bulutangkis dunia, Tai Tzu Ying berhasil memenuhi ambisi pribadinya untuk melaju jauh di Olimpiade Tokyo 2021.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Ia pun lantas menuliskan pengalamannya di Olimpiade Tokyo 2021 dalam sebuah unggahan di Instagram pribadinya.
"Sejak Olimpiade pertama tahun 2012 hingga 2021, saya ikut dalam tiga Olimpiade."
"Pada usia 27 tahun, saya berharap bisa bermain tanpa cedera dan terus sehat."
"Dan saya harap, saya bisa melebihi hasil yang saya peroleh dari dua edisi sebelumnya."
"Jadi saya sudah melampaui hal itu," tulisnya di akun Instagram pribadinya.
Perjuangannya meraih medali perak tak bisa dipandang sebelah mata.
Sebab, ia mengaku sempat mengalami keraguan saat berada di babak perempat final.
Saat itu, Tai Tzu Ying tengah dalam keadaan tertinggal dari lawannya.
Ia pasrah jika harus kalah dari sang lawan pada saat itu.
Namun di satu titik, ia berhasil memotivasi dirinya sendiri.
Dan bangkit untuk meraih kemenangan di sisa pertandingan.
Ia menuliskan hal tersebut juga dalam unggahan yang sama.
Dengan umur yang masih di kisaran 27 tahun, masa depan Tai Tzu Ying di dunia tepok bulu angsa tentu masih terbuka lebar.
Masalahnya, sang Ratu Bulutangkis Dunia telah beberapa kali mengisyaratkan bakal pensiun tak lama lagi.
Keputusan akhir tentu ada pada diri sang pemain sendiri.
Apakah ia ingin lanjut berkompetisi dengan para pemain tunggal putri terbaik lainnya, atau hijrah ke kesibukan yang baru.
(Tribunnews.com/Guruh)