Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sisi Lain Denmark Open 2021: BWF Ketagihan Duet Tommy & Hendra Setiawan, Kento Momota Apes

Kombinasi Tommy Sugiarto dan Hendra Setiawan membuat BWF ketagihan. Sedangkan Kento Momota serasa dejavu kala melihat laga melawan Jojo.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Sisi Lain Denmark Open 2021: BWF Ketagihan Duet Tommy & Hendra Setiawan, Kento Momota Apes
Instagram @bwf.official (Verified)
Tommy Sugiarto didampingi oleh Hendra Setiawan di Denmark Open 2021. Kombinasi Tommy Sugiarto dan Hendra Setiawan membuat BWF ketagihan. Sedangkan Kento Momota serasa dejavu kala melihat laga melawan Jojo. 

Pemain andalan Jepang ini seperti mengalami dejavu saat berlaga di babak perempat final Denmark Open 2021.

Ia memang memenangkan pertandingan dan berhak melaju ke babak berikutnya.

Tapi, kemenangan yang ia dapat tak berasal dari mengalahkan lawan yang dihadapi.

Kento harus menerima kemenangan setelah sang lawan memutuskan undur diri dari laga.

Jonatan Christie yang menjadi musuh Kento di perempat final Denmark Open ini harus mundur di tengah set kedua karena masalah di pinggangnya.

Kento Momota dari Jepang bermain saat melawan Tien Chen Chou dari Chinese Taipei (tidak dalam gambar) saat pertandingan tunggal putra perempat final antara Chinese Taipei dan Jepang di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis (Sudirman Cup) di Vantaa, Finlandia pada Oktober 1, 2021.
Kento Momota dari Jepang bermain saat melawan Tien Chen Chou dari Chinese Taipei (tidak dalam gambar) saat pertandingan tunggal putra perempat final antara Chinese Taipei dan Jepang di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis (Sudirman Cup) di Vantaa, Finlandia pada Oktober 1, 2021. (Antti Aimo-Koivisto / Lehtikuva / AFP)

Padahal, Kento saat itu unggul sangat jauh dari Jojo dengan skor 0-15.

Ia yang berangan bisa menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan telak, justru harus gigit jari.

Berita Rekomendasi

Hal serupa pernah menimpanya kala bertanding di Thomas Cup 2021 lalu.

Kejadian yang hampir mirip itu terjadi saat dirinya bertanding melawan Shi Yuqi.

Tunggal putra Jepang ini sejatinya sudah diambang kemenangan atas sang lawan.

Akan tetapi di poin-poin kritis, Shi Yuqi memutuskan untuk undur diri dari laga.

Bedanya, pengunduran diri Shi Yuqi menimbulkan beberapa kontroversi.

Beda dengan Jojo yang jelas mengeluhkan sakit pada pinggangnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas