Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil AVC Challenge Cup 2023: Timnas Voli Putri Indonesia Gagal Juara, Kalah Sengit Lawan Vietnam

Indonesia gagal menjadi juara di AVC Challenge Cup 2023 setelah kalah dari Vietnam dengan skor 2-3, Minggu (25/6/2023).

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Hasil AVC Challenge Cup 2023: Timnas Voli Putri Indonesia Gagal Juara, Kalah Sengit Lawan Vietnam
Laman resmi AsianVolleyball
Skuad Timnas voli putri Indonesia saat berfoto sebelum pertandingan melawan Makau di laga pembuka AVC Challenge Cup 2023 for Women di GOR Tri Dharma, Gresik, Minggu (18/6/2023). Timnas voli putri Indonesia tanpa Dhea Cahya dan Ajeng Viona. 

Vietnam sempat menyamakan poin di angka 10-10, namun tim asuhan Alim Suseno masih terus melaju, memimpin di pertengahan set kedua, 14-11.

Indonesia masih unggul memasuki poin-poin akhir nan krusial meski Vietnam juga terus menempel ketat.

Vietnam sukses menambah poin dengan memanfaatkan video challenge, mereka mendekati poin Indonesia di posisi 19-18.

Alim Suseno lagi-lagi melakukan rotasi, Mediol Yoku dimasukkan lagi mengganti Ratri Wulandari.

Indonesia mengambil kesempatan time out setelah itu. Namun Vietnam juga mampu memaksimalkan kesempatan dan berhasil menyamakan poin menjadi 22 sama.

Permaianan semakin seru di akhir set kedua. Indonesia sempat mendapatkan set poin terlebih dulu, namun Vietnam langsung meresponnya.

Setelah berulang kali melakukan serangan, akhirnya Indonesia mampu menutup set kedua dengan poin 27-25.

Selebrasi penggawa Timnas voli putri Indonesia saat melawan Makau di laga fase Grup A AVC Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma, Gresik, Minggu (18/6/2023). Timnas voli putri Indonesia duduki puncak klasemen setelah meraih kemenangan 3-0.
Selebrasi penggawa Timnas voli putri Indonesia saat melawan Makau di laga fase Grup A AVC Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma, Gresik, Minggu (18/6/2023). Timnas voli putri Indonesia duduki puncak klasemen setelah meraih kemenangan 3-0. (Laman resmi Asian Volleyball)

Baca juga: Cerita Tisya Amallya setelah Melaju ke Final AVC 2023, Nyaris Batal Bela Timnas Voli Indonesia

BERITA REKOMENDASI

Di set ketiga, Indonesia mengawali poin dengan cukup baik. Aulia Suci tetap bermain menggantikan Medi Yoku.

Rotasi ini cukup membawa hasil yang baik. Permainan srikandi voli Merah Putih semakin solid lagi.

Indonesia memimpin jauh di poin 10-5. Terjadi pertarungan antara Tran Thi Thanh Tuy dengan Megawati.

Saat memimpin 8-4, pevoli yang dijuluki Megatron itu sempat melakukan head shot kepada Tran Thi Thanh Tuy atau yang dijuluki 4T.

Di lima poin berikutnya, Megawati tampil on fire dengan smash-smash kencangnya. Pukulan kerasnya masih mampu menembus block yang dilakukan Vietnam, termasuk hadangan 4T.


Di pertengahan set ketiga, Indonesia sempat unggul jauh di poin 17-9. Namun Vietnam tak gentar, mereka mampu mendapatkan lima poin beruntun dan mengecilkan ketertinggalan menjadi 17-14.

Alim Suseno pun merespon hal itu dengan memasukkan Hany Budiarti. Nandita Ayu juga sempat dimasukkan.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas