Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal MotoGP Austria 2023 Hari Ini: Perjuangan Pecco Bagnaia Dimulai Lewat FP1

Jadwal MotoGP 2023 hari ini bertajuk MotoGP Austria 2023 yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Jadwal MotoGP Austria 2023 Hari Ini: Perjuangan Pecco Bagnaia Dimulai Lewat FP1
AFP/JOHN THYS
Jadwal MotoGP Austria 2023 Hari Ini: Perjuangan Pecco Bagnaia Dimulai Lewat FP1 - Pebalap Ducati Lenovo Team asal Italia Francesco Bagnaia berkompetisi di depan pebalap Red Bull KTM Factory Racing asal Afrika Selatan, Brad Binder selama MotoGP Belanda di sirkuit TT Assen, pada 25 Juni 2023. (Photo by John THYS / AFP) 

Bagnaia mengincar podium lagi namun tak menyebut secara spesifik soal urutannya.

Bisa dikatakan lantaran dua pabrikan Eropa yang bisa saja dari ancamannya dalam misi untuk meraup banyak poin di Austria.

"Kami bisa mendapat keuntungan di trek ini. Jika kami memulai dengan baik, kami bisa berkembang, dan berjuang untuk menang."

"Saya mencoba untuk kembali ke posisi podium. Sabtu rumit jadi saya harap kami meningkat."

"Sudut stop-and-go bagus untuk saya, dan di sektor ketiga saya kompetitif. Segalanya menjadi lebih mudah di sini."

Bagnaia masih percaya diri karena selama mengarungi MotoGP 2023 dia selalu konsisten dan kompetitif bertarung untuk mengokohkan puncak klasemen MotoGP 2023.

"Jalan masih panjang. Belum ada satu trek pun yang membuat saya lambat. Semoga saya menjaga konsistensi ini," pungkas sang juara dunia.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas