Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Rekor Bagnaia Ambyar, Jorge Martin & Murid Rossi Dalangnya
Franco Morbidelli dan Jorge Martin secara bergantian merusak rekor lap terbaik Pecco Bagnaia di kualifikasi MotoGP Italia 2024.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Dwi Setiawan
Namun secara mengejutkan ketika Morbidelli berebut spot di Q2, dia justru jadi rider tercepat.
Bahkan, dia membuyarkan rekor yang dicatatkan Bagnaia pada tahun 2023 lalu.
Rider dengan nomor #21 itu membukukan catatan waktu 1 menit 44.726 detik.
Torehan mengesankan dari Bagnai sejatinya coba diamankan oleh sang juara bertahan.
Di mana saat berebut pole position, Bagnaia berjuang untuk mencatatkan waktu terbaiknya.
Hal itu sejatinya sudah dilakukan oleh rider dengan nomor #1 itu saat bertarung dengan Jorge Martin.
Dalam upaya time attack Jorge Martin yang pertama, rider Spanyol itu langsung tampil mengesankan.
Sukses mengunci posisi pertama, Martin membukukan catatan waktu 1 menit 44.504 detik.
Catatan itu jelas jauh lebih baik 0.2 detik dari yang dibukukan oleh Morbidelli di Q1.
Bukan cuma itu, catatan waktu dari Martin juga berbeda sekira 0.3 detik dari torehan Bagnaia tahun 2023 lalu.
Berkat torehan itu, Martin langsung nangkring di posisi pertama hingga Q2 usai dan keluar sebagai pole sitter.
Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024
1. Jorge Martin - (1 menit 44.504 detik)
2. Pecco Bagnaia
3. Maverick Vinales
4. Marc Marquez
5. Enea Bastianini
6. Franco Morbidelli
7. Pedro Acosta
8. Alex Marquez
9. Aleix Espargaro
10. Alex Rins
11. Miguel Oliveira
12. Raul Fernandez
13. Brad Binder
14. Fabio Diggia
15. Fabio Quartararo
16. Marco Bezzecchi
17. Joan Mir
18. Johann Zarco
19. Jack Miller
20. Augusto Fernandez
21. Pol Espargaro
22. Lorenzo Savadori
23. Takaaki Nakagami
24. Luca Marini
(Tribunnews.com/Niken)