Video Perpisahan dari Juventus Buat Sebastian Giovinco: Thanks for Everything, Seba!
uventus resmi memutus kontrak Sebastian Giovinco. Juventus bahkan membuatkan video perpisahan untuk Giovinco
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Juventus resmi memutus kontrak Sebastian Giovinco yang masih tersisa enam bulan lagi. Kesepakatan ini membuat Giovinco kini resmi merumput di MLS bersama Toronto FC.
Pemutusan ikatan kontrak ini dilakukan secara baik-baik. Pihak Giovinco maupun Juventus menerima keputusan ini dengan lapang dada. Juventus bahkan membuatkan video perpisahan untuk Giovinco. Video tersebut diberi judul Grazie di tutto Seba yang dalam bahasa Inggris bisa dimaknai sebagai Thanks for everything, Seba!
Dalam video berdurasi 1 menit 14 detik tersebut, Juventus menayangkan aksi-aksi menawan dari Giovinco selama berseragam Putih Hitam. Dengan demikian, pemain berusia 28 tahun itu kini resmi hijrah ke MLS.
"Bergabungnya Sebastian ke pusat latihan kami adalah kaar bagus. Ini akan memudahkan kami untuk menyatukan tim dan mempersiapkan diri untuk musim yang baru," ucap Tim Bezbatchenko, Manajer Toronto.
"Sebastian adalah pemain level dunia. Kami berharap kehadirannya bisa membuat tim ini semakin kuat dan memberikan dampak positif untuk MLS. Terima kasih, Juventus!" ucap Bezbatchenko.