Polisi Tersenyum Sambut Kedatangan Bonek di Jakarta
Tuntutan mereka kala itu juga sama berharap agar Persebaya bisa berada di naungan federasi tertinggi sepakbola Indonesia (PSSI).
Editor: Hendra Gunawan
Ratusan personel kepolisian pun, langsung menyambut dengan berbaris rapih sambil mengarahkan para bonek tersebut ke dalam lapangan.
Tak hanya itu, umbul-umbul bertuliskan Bonek dan Persebaya ini pun langsung dipasang oleh sejumlah Bonek yang tiba di lokasi. Setibanya di lokasi, nampak para bonek tersebut juga turut menyambut pihak kepolisian.
Kedatangan ratusan Bonek itu juga dihadiri Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Suntana di lokasi. Senyum semringah pun dilempar oleh Suntana tanpa ragu ke sejumlah Bonek itu.
"Sekitar 600-an bonek datang ke Stadion Tugu Koja hari ini," kata Andi Peci sebagai pentolan Bonek Persebaya di Stadion Tugu.
Rabu malam rencananya suporter Persebaya tersebut juga akan bertolak ke Jakarta dengan KA Kertajaya dari Stasiun Surabaya Pasar Turi. Selama dalam perjalanan Bonek akan dikawal lima petugas kepolisian dari Kapolrestabes Surabaya.
"Lima anggota kami akan mengawal mereka (bonek red), pulang pergi," ujar AKBP Eryek Kusmayadi, Kabag Ops, Polrestabes Surabaya. (yurike/renas)