Persebaya Surabaya Ditinggal Pulang Pemain Asingnya, Ini kata Aji Santoso
Seluruh pemain asing Persebaya Surabaya sudah meninggalkan Kota Pahlawan, menyusul ditundanya lanjutan kompetisi Liga 1 2020 pada Februari 2021
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Seluruh pemain asing Persebaya Surabaya sudah meninggalkan Kota Pahlawan, menyusul ditundanya lanjutan kompetisi Liga 1 2020 pada Februari 2021 mendatang.
Makan Konate memutuskan pulang ke Mali, David da Silva ke Brazil, Mahmoud Eid ke Swedia dan nama terakhir adalah Aryn Williams memilih melakukan perjalanan ke Inggris untuk bertemu saudaranya.
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso menyebut sudah mengetahui kepulangan keempat pemain asingnya itu dan memberikan pesan agar selama libur mereka harus bisa menjaga kondisi fisik.
"Saya sampaikan kepada semua pemain, baik asing maupun lokal, yang terpenting bagaimana ketika masuk kondisi mereka 70 persen," kata Aji Santoso, Senin (9/11/2020).
Hal ini terus diingatkan pelatih asal Malang itu, agar saat skuad Bajul Ijo kembali menggelar agenda persiapan, pemainnya tidak butuh waktu yang lama untuk mengejar kondisi terbaik.
"Sehingga untuk mengejar kondisi 100 persen tidak memakan waktu yang lama," ujar pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.
Namun, Aji optimis saat seluruh anak didiknya akan kembali dalam kondisi yang diharapkannya. Terlebih hak pemain masih terus dipenuhi klub hingga kontrak mereka habis Desember nanti.
"Mereka kan pemain profesional, kontrak mereka sampai Desember habis, sebelum kontrak habis, mereka masih menerima hak-hak mereka," tutup mantan pelatih Persela Lamongan itu.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Pemain Asing Persebaya Surabaya Pilih Pulang Kampung, Aji Santoso Minta Jaga Kondisi Fisik, https://jatim.tribunnews.com/2020/11/09/pemain-asing-persebaya-surabaya-pilih-pulang-kampung-aji-santoso-minta-jaga-kondisi-fisik.
Penulis: Ndaru Wijayanto
Editor: Sudarma Adi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.