Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

HASIL Liga Champions Midtjylland vs Liverpool: The Reds Gagal Menang meski Mo Salah Cetak Sejarah

Hasil Liga Champions Midtjylland vs Liverpool kedua tim harus puas mengakhiri laga dengan skor 1-1. Mo Salah mencetak sejarah baru di Liverpool.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in HASIL Liga Champions Midtjylland vs Liverpool: The Reds Gagal Menang meski Mo Salah Cetak Sejarah
Henning Bagger / Ritzau Scanpix / AFP
Hasil Liga Champions Midtjylland vs Liverpool, skor sama kuat 1-1 mewarnai laga grup D Liga Cahampions ini. Mo Salah mencatatkan namanya di buku sejarah Liverpool - Pemain depan Liverpool asal Mesir Mohamed Salah (tengah) dan gelandang Swedia Midtjylland Jens Cajuste bersaing memperebutkan bola selama pertandingan sepak bola Grup D Liga Champions UEFA FC Midtjylland v Liverpool FC di Herning, Denmark pada 9 Desember 2020. Henning Bagger / Ritzau Scanpix / AFP 

Skor 0-1 untuk keunggulan Liverpool masih bertahan menghiasi papan skor.

Di akhir babak pertama, Naby Keita hampir saja membawa Liverpool menjauh dari kejaran Midtjylland.

Keita melepaskan tendangan keras yang masih mengarah tepat ke pelukan Hansen.

Alhasil, skor 0-1 pun bertahan hingga turun minum.

Jalannya Babak Kedua

Midtjylland enggan menyerah dari Liverpool di kandang sendiri.

Hasilnya di menit ke-49, Evander hampir saja menjebol gawang Liverpool lewat tendangan hasil bola rebound.

BERITA REKOMENDASI

Sayang, upayanya masih membentur tiang gawang dan tak merubah skor sementara.

Semenit kemudian, Sory Koba melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti Liverpool.

Namun, tendangannya juga masih tak menemui sasaran.

Usaha pantang menyerah dari Midtjylland berbuah hasil di menit ke-60.

Wasit memberi Midtjylland hadiah penalti setelah Anders Dreyer dijatuhkan di kotak terlarang.


Wasit memerlukan konfirmasi dari VAR sebelum memberikan hadiah penalti itu.

Eksekusi penalti diambil oleh Scholz yang tanpa cela menceploskan bola ke gawang Kelleher.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas