Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga Italia Pekan ke-1: Sampdoria vs AC Milan, Menanti Duet Kawakan Rossoneri, Giroud-Ibra

Jadwal Serie A Liga Italia pekan ke-1 pekan ini, di mana akan dibuka dengan laga Inter Milan vs Genoa dan diakhiri Sampdoria vs AC Milan.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Liga Italia Pekan ke-1: Sampdoria vs AC Milan, Menanti Duet Kawakan Rossoneri, Giroud-Ibra
MIGUEL MEDINA / AFP
Para pemain tim AC Milan berkumpul di sekitar penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic (tengah) sebelum pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Benevento di Stadion San Siro di Milan pada 1 Mei 2021. MIGUEL MEDINA / AFP 

Media Italia yang bermuara di Turin, Tuttosport bahkan menuliskan, striker asal Prancis itu membuktikan dengan intensitas latihannya yang seimbang, kondisi fisik yang menunjang, serta hasrat yang kuat untuk AC Milan.

"Giroud memiliki etos kerja yang hebat yang dibuktikan dengan lembaran latihan pribadinya yang memberikan keseimbangan yang tepat," tulis Tuttosport.

"(Milan) tidak hanya menemukan seorang striker dengan kualitas yang tidak diragukan, tetapi juga seorang profesional yang hebat," jelas media tersebut.

Baca juga: Misi Romelu Lukaku di Chelsea, Rasa Cintanya untuk Inter Milan dan Permintaan Thomas Tuchel




Olivier Giroud dengan Ibrahimovic punya karakter pemainan yang berbeda, namun keduanya akan saling mengisi untuk membawa AC Milan berbicara lebih jauh di ajang Liga Champions, kompetisi yang lama mereka nantikan.

"Saya pikir bagus bagi tim untuk memiliki banyak striker dengan karakteristik berbeda. Kami tahu kualitas Ibrahimovic dan saya," kata Giroud kepada Sky Sports.

Pelatih AC Milan Italia Stefano Pioli (tengah) berbicara kepada para pemain selama pertandingan sepak bola persahabatan antara Valencia dan AC Milan di Stadion Mestalla di Valencia pada 4 Agustus 2021.
Pelatih AC Milan Italia Stefano Pioli (tengah) berbicara kepada para pemain selama pertandingan sepak bola persahabatan antara Valencia dan AC Milan di Stadion Mestalla di Valencia pada 4 Agustus 2021. (Jose Jordan / AFP)

Jadwal Liga Italia pekan ke 1, Sabtu (21/8/2021) hingga Selasa (24/8/2021)

Sabtu (21/8/2021)

BERITA TERKAIT

Pukul 23.30 WIB

Inter Milan vs Genoa

Hellas Verona vs Sassuolo

Minggu (22/8/2021)

Pukul 01.45 WIB

Empoli vs Lazio

Torino vs Atalanta

Pukul 23.30 WIB

Udinese vs Juventus

Bologna vs Salernitana

Senin (23/8/2021)

Pukul 01.45 WIB

AS Roma vs Fiorentina

Napoli vs Venezia

Pukul 23.30 WIB

Cagliari vs Spezia

Selasa (24/8/2021)

Pukul 01.45 WIB

Sampdoria vs AC Milan

Berita terkait AC Milan

(Tribunnews.com/Sina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas