Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga 1 2021 Comeback, Arema FC Sematkan Pesan Jaga Amanah Polri & Kemenpora

Arema FC yang menjadi satu kontestan kompetisi melayangkan pesan penting kepada semua pihak terutama elemen sepak bola tanah air.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Liga 1 2021 Comeback, Arema FC Sematkan Pesan Jaga Amanah Polri & Kemenpora
Dok: tangkapan layar
Kapolri Listyo SIgit Prabowo saat menyerahkan izin keramaian Liga 1 dan Liga 2 kepada Menpora Zainudin Amali, Senin (23/8/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Kompetisi sepak bola kasta tertinggi Indonesia bertajuk Liga 1 2021 dipastikan sudah mendapatkan izin kembali bergulir.

Liga 1 2021 dijadwalkan akan secara resmi mulai bergulir pada tanggal 27 Agustus 2021 mendatang.

Izin terkait kembali bergulirnya kompetisi Liga 1 yang telah terhenti selama satu setengah tahun dikeluarkan pihak POLRI.

Pihak Kemenpora juga terlibat dalam keputusan penting tersebut sehingga tim-tim Liga 1 tak perlu merasa risau lagi akan penundaan kompetisi.

Arema FC yang menjadi satu kontestan kompetisi melayangkan pesan penting kepada semua pihak terutama elemen sepak bola tanah air.

Baca juga: Gilang Bahas Progres Arema FC Jelang Liga 1, Tak Pusingkan Hasil Uji Coba Lawan PSIM & Persis Solo

Baca juga: Jelang Kick-off Liga 1, Pemain Asing Terakhir Arema FC Otw Indonesia

Kapolri Listyo SIgit Prabowo saat menyerahkan izin keramaian Liga 1 dan Liga 2 kepada Menpora Zainudin Amali, Senin (23/8/2021).
Kapolri Listyo SIgit Prabowo saat menyerahkan izin keramaian Liga 1 dan Liga 2 kepada Menpora Zainudin Amali, Senin (23/8/2021). (Dok: tangkapan layar)

Tim berjuluk Singo Edan itu menghimbau agar bisa semua elemen bisa menjaga amanah yang diberikan Polri dan Kemenpora tersebut.

Penyampaian pesan penting itu dilayangkan oleh Sudarmaji selaku Media Officer Arema FC.

Berita Rekomendasi

"Arema FC mengajak semua stakeholder sepak bola Indonesia menjaga amanah Kapolri dan Kemenpora yang mengeluarkan izin Liga 1 dan Liga 2," ungkap Sudarmaji dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Baca juga: Jadwal RANS Cilegon FC vs Fenerbache, Tim Asuhan Banur Tantang Mesut Ozil cs, Tonton MNCTV

Lebih lanjut, Sudarmaji mengingatkan berbagai pihak juga untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan yang harus dipatuhi.

"Izin dikeluarkan tentu ada konsekuensinya, dan kami sepakat wajib dijalankan dan dipatuhi," tegas Sudarmaji.

"Mulai dari tanpa penonton, semua unsur tim dari pemain ofisial yang akan berlaga juga harus sudah dua kali melaksanakan vaksinasi, serta tes PCR secara rutin,".

"Termasuk kita sinergi dengan aplikasi PeduliLindungi untuk pengawasan prokes,” sambungnya.

Pertandingan uji coba PSIM Yogyakarta melawan Arema FC di Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Kamis (19/8/2021) (Dok: PSIM Yogyakarta)
Pertandingan uji coba PSIM Yogyakarta melawan Arema FC di Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Kamis (19/8/2021) (Dok: PSIM Yogyakarta) (Dok: PSIM Yogyakarta)

Tim Arema FC tercatat baru saja menyelesaikan pemusatan latihan bersama sejak 12 Agustus lalu di Yogyakarta.

Arema FC sendiri dijadwalkan akan bertanding melawan PSM Makassar pada pekan perdana Liga 1, Jumat (27/8/2021) mendatang.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
17
11
6
0
30
12
18
39
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas