Rela Buang 3 Pemain, Mengapa Barcelona Ngebet Datangkan Ferran Torres?
Barcelona rela menendang tiga pemainnya untuk mendapatkan tanda tangan striker milik Manchester tersebut.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Drajat Sugiri
"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Mungkin kami membeli striker, mungkin tidak," kata Guardiola dilansir BT Sport.
"Kami memiliki seorang pemain (Torres), dia masih muda. Dia merupakan transfer yang jitu. Saya bisa memasangnya di kiri, kanan, atau sebagai striker,” lanjutnya.
Dilansir Whoscored, Ferran Torres telah bermain di 7 posisi berbeda di musim lalu dan musim ini.
Dari gelandang tengah, winger kiri, dan kanan, sampai penyerang tengah.
Dan dari semua posisi yang ia perankan, pemain kelahiran 29 Februari 2000 itu sukses menyumbangkan gol.
Sebanyak 10 gol dibuatnya saat turun sebagai penyerang kanan dan gelandang kanan.
Sedangkan sebagai striker, ia sukses menggelontorkan 6 gol. Sebagai catatan, ia berperan sebagai ujung tombak saat akhir musim lalu dan awal musim ini.
Itu baru di Manchester City, catatannya untuk Timnas Spanyol lebih mentereng lagi.
Dari 19 pertandingan yang ia jalani bersama La Furia Roja, pemain berpostur 184 cm tersebut telah menyumbangkan 12 gol.
Perannya sebagai ujung tombak benar-benar dibutuhkan untuk Timnas Spanyol menjebol gawang lawan.
Ia selalu mampu menjawab kepercayaan Enrique jika diberi kepercayaan.
Jika Morata dimainkan, secara otomatis Ferran akan digeser lebih kesamping, meski begitu, kontribusinya juga tetap moncer.
Di Piala Euro lalu, Ferran yang bermain sebagai penyerang sayap, suskes menyumbang 3 biji gol untuk Timnas Spanyol.
Namun, kejeniusan Guardiola menaruh Ferran Torres sebagai penyerang tengah nampaknya akan diikuti oleh Enrique.