Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tikungan Chelsea Rebut Raphinha dari Arsenal, Ziyech & Pulisic Dekati Pintu Keluar The Blues

Menguatnya sinyal kedatangan Raphinha dari Leeds United ke Chelsea membuat masa depan Hakim Ziyech dan Christian Pulisic bersama Chelsea terancam.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Tikungan Chelsea Rebut Raphinha dari Arsenal, Ziyech & Pulisic Dekati Pintu Keluar The Blues
Lindsey Parnaby / POOL / AFP
Kiper Chelsea, Edouard Mendy (kiri) menyelamatkan tembakan dari gelandang Leeds United, Raphinha Dias Belloli (kanan) di Elland Road di Leeds, 13 Maret 2021. Tikungan Chelsea rebut Raphinha dari Chelsea membuat masa depan Ziyech dan Pulisic bersama The Blues terancam.Lindsey Parnaby / POOL / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Langkah mengejutkan dilakukan Chelsea saat berusaha menikung usaha Arsenal untuk mendapatkan tanda tangan pemain Leeds United, Raphinha.

Chelsea secara tak terduga telah mencapai kesepakatan dengan Leeds United untuk memboyong Raphinha ke Stamford Bridge.

Menguatnya sinyal kedatangan Raphinha ke Chelsea, secara tidak langsung membuat Hakim Ziyech dan Christian Pulisic semakin mendekati pintu keluar The Blues.

Kiper Chelsea, Edouard Mendy (kiri) menyelamatkan tembakan dari gelandang Leeds United, Raphinha Dias Belloli (kanan) di Elland Road di Leeds, 13 Maret 2021. Tikungan Chelsea rebut Raphinha dari Chelsea membuat masa depan Ziyech dan Pulisic bersama The Blues terancam.
Kiper Chelsea, Edouard Mendy (kiri) menyelamatkan tembakan dari gelandang Leeds United, Raphinha Dias Belloli (kanan) di Elland Road di Leeds, 13 Maret 2021. Tikungan Chelsea rebut Raphinha dari Chelsea membuat masa depan Ziyech dan Pulisic bersama The Blues terancam. (Lindsey Parnaby / POOL / AFP)

Baca juga: Profil Raphinha, Rekrutan Anyar Chelsea yang Nyaris Jadi Tukang Potong Rambut

Kabar mendekatnya Raphinha menuju Chelsea pun dikonfirmasi oleh salah satu jurnalis andal asal Italia, Fabrizio Romano.

Fabrizio Romano secara mengejutkan menginformasikan Raphinha lebih dekat dengan Chelsea, setelah sebelumnya ia dikabarkan merapat ke Arsenal.

Salah satu penyebab utama yang membuat Chelsea berpeluang besar merekrut Raphinha lantaran uang yang mereka ajukan lebih besar dari Arsenal.

"Chelsea telah mencapai kesepakatan dengan Leeds untuk mendapatkan Raphinha," tulis Fabrizio melalui instagram pribadinya, @fabriziorom.

BERITA REKOMENDASI

"Leeds telah menerima tawaran resmi Chelsea dengan total biaya 60-65 juta poundsterliing, itu sudah disepakati,"

"Tawaran lisan Arsenal telah ditolak hari ini, pembicaraan sekarang sudah mengarah ke persyaratan pribadi terkait kesepakatan kontrak," tambahnya.

Berkaca dari pernyataan Fabrizio Romano tersebut, kepindahan Raphinha ke Chelsea tampaknya memang benar-benar sudah memasuki tahapan akhir.

Efek Domino Keberhasilan Rebut Raphinha dari Tangan Arsenal

Jika Chelsea benar-benar bisa merekrut Raphinha, The Blues secara tidak langsung berhasil membajak sekaligus menikung langkah Arsenal untuk mendapatkan Raphinha.


Keberadaan Raphinha tentu akan menambah daya ledak serangan Chelsea utamanya bagian sisi sayap.

Kualitas olah bola, tembakan tak terduga, serta kondisi fisik yang lebih bugar menjadi atribut lengkap yang dimiliki Raphinha.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
5
Aston Villa
9
5
3
1
16
11
5
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas