Investor Qatar Siap Beli Man United Rp 109,3 Triliun, MU Bidik Tammy Abraham Jika Gagal Gaet Osimhen
Pemilik Man United saat ini, Keluarga Glazers menetapkan tenggat waktu hingga pertengahan Februari atas minat tersebut untuk ditindaklanjuti.
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom

Namun, klub Italia itu enggan melepasnya dan itu bisa memaksa Manchester United mengalihkan perhatian mereka ke Tammy Abraham.
Pemain berusia 25 tahun itu mencetak 27 gol di semua kompetisi untuk AS Roma musim lalu dan dia bisa menjadi amunisi tambahan yang menyengat untuk lini serang pelatih Erik ten Hag.
Tammy Abraham bisa jadi opsi menarik bagi Man United.

Sang pemain pernah bermain di Liga Inggris Premier League sebelumnya hingga faktor adaptasi bukan menjadi permasalahan sulit bagi sang pemain.
Hanya, bermain untuk tim sekaliber Man United yang punya persaingan ketat di skuad utama, striker muda itu harus bisa beradaptasi secara cepat di Old Trafford agar bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
Tammy Abraham telah membuktikan dirinya di sejumlah klub selama bertahun-tahun dan Setan Merah pasti bisa menggunakan pemain sepertinya.
Hanya, pemain berusia 25 tahun itu belum dalam performa terbaiknya musim ini dengan hanya mencetak 7 gol dan membuat 5 assist di semua kompetisi.
Akan menarik untuk melihat apakah mantan striker Chelsea itu dapat merebut kembali performa puncaknya selama paruh kedua musim dan membantu AS Roma menyelesaikan musim di posisi atas Serie A.
Tammy Abraham akan menjadi pilihan yang murah dibandingkan dengan Victor Osimhen.
Terkait dana, kedatangan Tammy Abraham akan membuat Manchester United memiliki dana lebih untuk membeli pemain baru di sektor lain dari skuad mereka. (oln/*/CO/kompascom)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.