Antony Ditantang Erik ten Hag untuk Tampil Lebih Konsisten, Terlibat dalam 2 Gol MU di City Ground
Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag memuji Antony yang terlibat dalam dua gol kemenangan United atas Nottingham Forest 0-2 dalam lanjutan Liga.
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
"Gol yang dia cetak, dia berada di tempat yang tepat, di momen yang tepat untuk mendapatkan rebound," kata Ten Hag.
"Gol kedua adalah gol tim yang hebat, bagaimana kami membangunnya, cara Antony melakukannya untuk memberikan umpan pada saat yang tepat dan pergerakan dari Diogo sangat fantastis, bagus untuk dilihat," tuturnya lagi.
Antony memang anak emas Ten Hag yang dibawanya dari Ajax. "Saya membelanya. Dia tahu, saya juga tahu, bahwa ketika Anda seorang striker, Anda membutuhkan produk akhir," tutur pelatih asal Belanda ini.
"Tapi dia sudah memiliki banyak hasil akhir, dia mencetak gol di semua kompetisi sekarang.
Delapan gol di tahun pertamanya untuk United tidak buruk dan masih ada pertandingan tersisa," tuturnya lagi.
"Tapi dia harus melakukannya. Saya tidak bisa mengatakan di setiap pertandingan, tapi di banyak pertandingan, jika Anda ingin menjadi pemain kelas atas dan terutama di semua kompetisi.
Dia harus melangkah. Hari ini adalah contoh di mana , dengan kedua gol itu, dia membuat keputusan yang tepat," kata Ten Hag.
Berkat kemenangan ini, United naik ke peringkat ketiga klasemen Liga Inggris dengan 59 poin, menggeser Newcastle United (56 poin) yang ditekuk Aston Villa 0-3.
Sementara Nottingham tetap berkubang di zona degradasi di peringkat 18 dengan 27 poin. (Tribunnews/den)