PSSI Lagi Kumpul Bukti, Indonesia Mau Adukan Thailand ke FIFA Soal Rusuh di Final SEA Games 2023
Bukti-bukti aksi rusuh Thailand di laga Final SEA Games itu disebutkan akan disertakan PSSI saat melapor ke badan sepakbola dunia, FIFA.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Salah satu pemain timnas, yakni Titan Agung, sempat terpancing emosi.
Akan tetapi, kericuhan tersebut masih bisa diamankan oleh wasit asal Oman, Kassem Matar Al-Hatmi.
Setelah babak pertama perpanjangan waktu dimulai, Irfan Jauhari berhasil membawa timnas U-22 unggul lagi.
Baca juga: Kegilaan Final Indonesia vs Thailand: Selebrasi Kepagian, Komang Tinju Kiper, Lawan Provokasi Duluan
Gol yang membawa Indonesia unggul 3-2 atas Thailand tersebut ia ciptakan pada menit ke-91.
Nahasnya, kericuhan kembali terjadi antara ofisial tim dan pemain Indonesia dan Thailand.
Kali ini, ada insiden baku hantam yang melibatkan pemain dan ofisial.
Bahkan wasit pun menghentikan laga kurang lebih selama tujuh menit.
Akibat insiden tersebut, wasit terpaksa mengeluarkan tujuh kartu merah untuk kedua tim.
Untungnya, skuad Garuda Muda tetap berhasil mengamankan medali emas SEA Games 2023 usai menundukkan Gajah Perang muda dengan skor 5-2.
Namun, masalah yang melibatkan kedua tim ini selama pertandingan berlangsung belum usai.
Pihak Timnas U-22 Indonesia diakabarkan akan mengadukan insiden ini kepada FIFA selaku induk tertinggi sepak bola dunia.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua NOC (National Olympic Committees), Raja Sapto Oktohari.
Pria yang akrab disapa Okto itu akan menemui Erick Thohir selaku Ketum PSSI dalam waktu dekat.
Mereka akan membahas secara detail terkait kejadian ini.