Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Neymar dan Lionel Messi Serasa di Neraka saat Bela PSG, Leonardo Salahkan Les Parisiens

Mantan Direktur Olahraga PSG, Leonardo menyalahkan klub dengan situasi yang dialami Neymar dan Lionel Messi

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Neymar dan Lionel Messi Serasa di Neraka saat Bela PSG, Leonardo Salahkan Les Parisiens
VENANCE LOIC / AFP
Neymar dan Lionel Messi saat masih membela PSG di stadion Roazhon Park pada 15 Januari 2023. Leonardo ikut membela Lionel Messi dan Neymar yang merasa tak nyaman saat membela PSG. 

Menurutnya, klub milik Nasser Al Khelaifi itu tidak memiliki figur pemimpin yang kuat.

Hal itu menyebabkan banyaknya intrik yang terjadi di kubu Les Parisiens.

Ia tak menyalahkan Messi dan Neymar yang merasa tak nyaman saat membela PSG.

Pemain sepak bola Argentina Lionel Messi menyapa para penggemar saat memasuki lapangan sebelum dimulainya pertandingan perpisahan Maximiliano Rodriguez di stadion Marcelo Bielsa di Rosario, Argentina pada 24 Januari 2023. STRINGER /AFP
Pemain sepak bola Argentina Lionel Messi menyapa para penggemar saat memasuki lapangan sebelum dimulainya pertandingan perpisahan Maximiliano Rodriguez di stadion Marcelo Bielsa di Rosario, Argentina pada 24 Januari 2023. STRINGER /AFP (STRINGER /AFP)

"Dengan kualitas yang Messi dan Neymar miliki, keduanya bisa memberi solusi lebih sering daripada masalah yang mereka timbulkan," ucap Leonardo dikutip dari laman Get Football News France.

"Tidak ada kepemimpinan yang cukup baik di sana dan orang-orang tidak berada dalam pikiran yang baik."

"Jelas proyek Neymar, Messi dan Mbappe tak berjalan mulus," sambungnya.

Kini PSG juga masih mengurus drama lain yang terjadi di dalam timnya.

Berita Rekomendasi

Drama tersebut menyangkut masa depan strikernya, Kylian Mbappe.

Mbappe hingga kini tak mau membubuhkan tanda tangan dalam kontrak baru yang sudah disediakan.

Padahal masa baktinya di PSG tinggal menyisakan semusim lagi.

Hal tersebut membuat dirinya bisa pergi meninggalkan Parc des Princes secara gratis pada musim depan.

PSG jelas tak menginginkan skenario itu terjadi.

Namun mereka juga tak kunjung berhasil membujuk Mbappe memperpanjang kontrak.

Baca juga: Mbappe Buktikan Loyalitasnya untuk Klub, Bawa PSG Kembali ke Jalur Juara & Puncaki Top Skor Ligue 1

Beragam drama tersebut sempat membuat pemilik PSG, Nasser Al Khelaifi murka.

Ia sempat memerintahkan klub tak memasukkan Mbappe ke dalam beragam kegiatan tim.

Untungnya, situasi kini sudah mereda.

Mbappe sudah kembali aktif bersama PSG.

Pemain asal Prancis itu juga sudah turun berlaga membela panji Les Parisiens.

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
17
13
3
1
40
17
23
42
2
Chelsea
18
10
5
3
38
21
17
35
3
Nottm Forest
18
10
4
4
24
19
5
34
4
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
5
Newcastle
18
8
5
5
30
21
9
29
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas