Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kupang Banyak Wisata Eksotis Memesona Tapi Transportasinya Mahal, Nah Ini Solusinya

Tak kalah dari Bali dan NTB, kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, kaya akan destinasi wisata bahari yang eksotis. Tapi ini problemnya bagi wisatawan.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Kupang Banyak Wisata Eksotis Memesona Tapi Transportasinya Mahal, Nah Ini Solusinya
Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi
Indahnya pesona sunset (matahari tenggelam) di Pantai Lasiana, Kupang, NTT (Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi) 

TRIBUNNEWS.COM - Kawasan timur Indonesia memang terkenal dengan keeksotisannya, termasuk dengan wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT).

Di provinsi ini pulanya terdapat Pulau Komodo yang merupakan wilayah endemik satwa komodo satu-satunya di dunia.

Bahkan, Pulau Komodo telah dimasukkan ke dalam salah satu keajaiban dunia.

Sebelum mengeksplor lebih jauh Provinsi NTT, Anda pasti akan melalui Kota Kupang yang menjadi ibukota provinsi tersebut.

Di sini Anda juga dapat berkelana bebas ala backpacker, membawa ransel Anda menjelajahi objek-objek wisata eksotis yang terdapat di Kupang.

Armada transportasi yang paling realistis guna menuju Kota Kupang pesawat terbang.

Bisa saja memang Anda menuju kota di timur ini dengan kapal laut, namun perjalanan yang Anda tempuh bisa berhari-hari.


Kuliner siomay ala kota Kupang.
Berita Rekomendasi

Tentu ini sangat tidak efisien bagi liburan Anda, apalagi bagi para pekerja yang sibuk dan hanya memiliki waktu singkat untuk berwisata.

Salah satu alasan Kupang tidak terlalu menjadi destinasi wisata yang populer di Indonesia, khususnya oleh wisatawan domestik, karena biaya transportasinya yang terbilang mahal.

Kurang lebih Rp 4 juta adalah ongkos minimal yang harus dimiliki pelancong untuk pergi dan pulang dari dan ke Kota Kupang dengan menumpang pesawat.

Anggapan ini yang membuat orang sering kali mengurungkan niatnya untuk mengunjungi kota yang terkenal dengan kain tenunnya ini.

Namun sebenarnya, ada beberapa maskapai penerbangan yang sering menawarkan tiket promo guna berangkat ke Kupang.

Ini dapat menjadi jawaban untuk masalah harga tiket pesawat ke kota tersebut yang terbilang tinggi.

Tiket promo Lion Air adalah yang paling sering dicari oleh para backpacker andal yang sudah sering melanglang buana ke Kota Kupang.

Halaman
123
Sumber: Antara
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas