Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

Gigi Bayi dan Balita, Haruskah Dibersihkan?

Haruskah kita menggosok gigi bayi atau balita? Bagaimana cara menggosok gigi bayi dan anak kecil?

zoom-in Gigi Bayi dan Balita, Haruskah Dibersihkan?
net
ilustrasi 

BOLAK balik ke dokter gigi, membuat Irma yang kini berusia 20 tahun merasa agak lelah. Karena itu ia berpikir, kelak jika sudah memiliki anak, ia tak ingin hal ini terjadi pada anaknya.

Saat kunjungan ke sekian kalinya ke dokter gigi, Irma lantas bertanya pada sang dokter. “Bagaimana ya Dok, pencegahan agar gigi tidak berlubang?” Dokter gigi tersebut kemudian menjawab, ”Pada kunjungan pertama kan sudah dikasih tahu salah satu caranya.”

Irma kemudian mengingat-ingat sambil tersenyum, ”Oh iya, Dok, kita harus menyikat gigi sebelum tidur malam dan setelah sarapan.” ”Betul, itu minimal, sudah bagus. Kalau ditambah sikat gigi lagi setelah makan siang, jadi sangat bagus,” imbuh dokter gigi tersebut.

Sambil mengangguk, Irma lantas bertanya. “Tapi begini dok, kalau untuk anak-anak, misalnya keponakan saya yang balita, bagaimana pencegahannya? haruskah menggosok gigi juga? bagaimana cara menggosok gigi bayi dan anak kecil?”

Dokter gigi tersebut kemudian menjelaskan, untuk anak usia dua tahun ke bawah, sebaiknya giginya dibersihkan dengan menggunakan kassa bersih. Caranya, kain kassa dicelupkan ke air hangat, kemudian kassa basah itu dilap ke seluruh gigi anak.

Apabila anak belum bisa meludah, sebaiknya hindari memakai pasta gigi. Pasta gigi hanya diberikan apabila anak sudah pintar meludah, misalnya pada usia tiga tahun.

Saat membersihkan gigi anak dengan kassa, posisi anak harus dipangku atau posisi anak berbaring di pangkuan orang tua. Sementara waktu yang paling baik untuk membersihkan gigi anak adalah sebelum tidur malam, atau setelah anak menyusu dengan dot atau setelah menyusu ASI.

Berita Rekomendasi

====================

Ditulis oleh :
drg. HILDA PURNAMASARI
NIP. 19770830 200604 2 003
e-mail : hildadisini@gmail.com

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas