Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Pekanbaru Gelar Aksi Gerakan Revolusi Langit Biru

Selama lebih dari satu bulan lamanya kondisi udara di Riau, diselimuti kabut asap.

Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Reporter Tribun Pekanbaru, David Tobing

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Ratusan orang dari berbagai elemen masyarakat di Pekanbaru, Riau, menggelar aksi damai bertajuk "Revolusi Langit Biru", di Jalan Cut Nyak Dien, Kota Pekanbaru, Senin (12/9/2015).

Aksi tersebut merupakan bentuk keprihatinan masyarakat akan becana kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan yang melanda Provinsi Riau, dalam kurun sebulan lebih.

Dalam aksi itu, beberapa orang terlihat membawa sejumlah spanduk yang berisi kecaman terhadap para pelaku pembakar lahan, dan mendesak agar penegak hukum segera mengambil sikap tegas.

Selama lebih dari satu bulan lamanya kondisi udara di Riau, diselimuti kabut asap.

Banyak masyarakat menjadi korban akibat terdampak kabut asap berbahaya.

Kondisi udara di Riau memutih karena asap.

Berita Rekomendasi

Masyarakat rindu akan langit yang kembali biru di Riau.

Melalui gerakan itu, mereka berharap agar pemerintah bisa segera menyelesaikan permasalahan kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Indonesia.

Dalam aksi itu juga digelar pertunjukan musik, orasi pembacaan puisi, dan long march dari Jalan Cuk Nyakdien menuju Jalan Sudirman Pekanbaru. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas