Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Malam Apresiasi Atlet Berprestasi dan Pameran Olahraga, Stan Glof Jadi Primadona

Memasuki hari pertama kegiatan Pameran Olahraga dan Malam Apresiasi Atlet Berprestasi di atrium Kepri Mall.

Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Reporter Tribunnews Video, Hadi Maulana

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Memasuki hari pertama kegiatan Pameran Olahraga dan Malam Apresiasi Atlet Berprestasi di atrium Kepri Mall.

Sejumlah stan cabang olahraga (cabor) ramai dikunjungi para pengunjung.

Bahkan dari puluhan stan cabor, terlihat stan cabor golf yang paling meriah dan paling banyak didatangi para pengunjung.

Heri, Ketua Harian Koni Batam berharap kegiatan ini bisa dimanfaatkan masyrakat Batam untuk mencari informasi tentang olahraga yang ada di Batam.

Karena selain pameran keolahragaan, kegiatan ini juga dilakukan sebagai bentuk apresiasi terhadap insan olahraga yang telah berjasa untuk Batam.

"Kegiatan merupakan kerjsama Koni Batam bekerjasama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) yang dilakukan hingga, Minggu (29/11/2015) mendatang," kata Heri, Jumat (27/11/2015).

Berita Rekomendasi

Selain atlet, penghargaan itu juga diberikan kepada pelatih terbaik yang telah membuktikan prestasinya di kancah daerah sampai ke tingkat internasional.

"Sabtunya kami pihak panitia menyelenggarakan perlombaan ulahop untuk anak perempuan yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Untuk laki-lakinya kami lakukan perlombaan atraksi sepak bola," katanya.

Dalam malam apresiasi atlet berprestasi, ‎sambung Heri, di pihaknya sudah menyiapkan 229 mendali yang akan diberikan kepada atlet berprestasi sejak November 2014 hingga November 2015 ini.

"Malam apresiasi adalah bentuk rasa terima kasih masyarakat Batam kepada para insan olahraga yang membangun olahraga Batam lewat prestasinya," ungkapnya. (*)

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas