TRIBUNNEWS.COM - Pandemi Covid-19 yang masih terjadi sampai sekarang, tentunya memengaruhi berbagai sektor. Terutama sektor bisnis, khususnya para pelaku bisnis berskala Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Bagi para pelaku UMKM modal usaha sangat penting demi menjaga eksistensi bisnis mereka. Menurut survei Badan Pusat Statistik, tercatat sebanyak 69,02 persen pelaku UMKM di Indonesia masih membutuhkan bantuan dalam bentuk modal usaha.
Pemerintah pun juga telah bergerak untuk membantu para pelaku UMKM agar mendapatkan modal usaha. Hal ini sempat diutarakan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo beberapa waktu lalu.
“Sesuai dengan yang disampaikan oleh Bapak Ketua OJK, target kita tahun 2024, bisa mencapai 30 persen porsi untuk UMKM kita. Kita butuh strategi yang harus dijalankan dari sekarang, serius, konsisten dan berkelanjutan. Tidak boleh ada lagi cerita misalnya akses kredit yang sulit, akses pembiayaan bagi pelaku usaha di sektor informal yang sulit, UMKM kesulitan mengakses permodalan, ini harus bisa kita permudah dan kalau bisa dipercepat sehingga memberi peluang yang lebih besar bagi mereka, generasi muda yang mau memulai usaha, UMKM untuk mengembangkan usaha, atau memperbesar skala usahanya,” ucap Jokowi dikutip dari situs resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika (20/1/2022).
BSI bagikan modal usaha bagi pelaku UMKM
Senada dengan target pemerintah Indonesia, BSI yang hadir dengan harapan mewujudkan visi bangsa sebagai pusat dan gravitasi ekonomi syariah pada 2024 mendatang, juga melakukan berbagai program untuk meringankan beban modal usaha para pelaku UMKM.
Sebagai Bank Syariah terbesar di Tanah Air hasil dari merger tiga bank BUMN sejak Februari 2021, Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia, Tbk Hery Gunardi menegaskan bahwa BSI siap menjadi ‘Energi Baru untuk Indonesia’.
Demi mendorong lahir serta berkembangnya pelaku UMKM di Indonesia, BSI bekerja sama dengan Tribun Network menggelar kompetisi video bertajuk Lokal Berkah. Kompetisi ini bersifat online dengan mengajak pelaku UMKM dan masyarakat umum lainnya untuk membuat video kreatif tentang rencana bisnis mereka dengan durasi 30 detik sampai satu menit.
Detilnya, para pelaku UMKM dan masyarakat umum yang mengikuti kompetisi video Lokal Berkah ini diminta untuk menceritakan rencana apa yang akan mereka lakukan jika mendapatkan tabungan secara cuma-cuma dari BSI sebesar 20 juta.
Seperti apa bisnis yang hendak atau sedang dibangun hingga apa saja rencana yang ingin diwujudkan jika mendapatkan modal usaha sebesar 20 juta.
Pemenang utama kompetisi ini akan mendapatkan modal usaha sebesar 20 juta, serta juara 2 dan juara 3 masing-masing mendapatkan 15 juta dan 10 juta dari BSI. Dengan ikut kompetisi video singkat 30 detik sampai satu menit saja, kalian bisa mendapatkan tambahan modal untuk bisnis kalian.
Kompetisi video Lokal Berkah terbuka untuk umum serta gratis alias tidak memungut biaya apapun! Periode kompetisi berlangsung dari tanggal 6 hingga 20 Februari 2022. Kemudian untuk pengumuman pemenangnya tanggal 25 Februari 2022 di Sosial media dan website Tribunnews.
Untuk berpartisipasi caranya sangat mudah, kalian cukup meng-upload video mereka di platform IG, Facebook atau TikTok. Peserta wajib mention akun IG/Facebook/TikTok Tribunnews dan BSI, jangan lupa disertai tagar #BSImilad #LokalBERKAH.
Berikut informasi selengkapnya terkait syarat dan ketentuan untuk mengikuti kompetisi Lokal Berkah dari BSI.
- Semua kalangan bisa mengikuti video kompetisi ini, terbuka untuk umum.
- Kompetisi ini gratis dan tidak dipungut biaya.
- Video minimal 30 detik, maksimal 1 menit.
- Peserta wajib follow Instagram, Facebook atau TikTok BSI dan Tribunnews.
- Facebook : Bank Syariah Indoneisa & Tribunnews
- Instagram : @banksyariahindonesia & @tribunnews
- Tiktok : @lifewithbsi & @tribunnews
- Saat upload video wajib mention akun Instagram/Facebook/TikTok Tribunnews dan BSI serta gunakan #BSImilad #LokalBERKAH.
- Video tidak mengandung muatan yang menyinggung SARA, politik, dan/atau kekerasan.
- Video dengan cerita menarik, inspiratif, dan kreatif akan mendapatkan hadiah (penentuan pemenang bersifat mutlak dari panitia).
- Semua video yang diikutsertakan, menjadi hak milik panitia acara (Tribunnews & BSI), dan peserta bersedia videonya dipakai sebagai materi promosi.
Selain tiga pemenang utama, masih ada 10 juara harapan yang masing-masing akan mendapatkan tabungan senilai Rp1.000.000, dan juga tabungan masing-masing Rp5.000.000 untuk 2 peserta dengan jumlah likes terbanyak. Jadi banyak sekali peluang untuk mendapatkan tabungan mendadak dari BSI!
Jangan sampai ketinggalan dan langsung ikutan kompetisi video Lokal Berkah, Lokal Energi Indonesia, ya!
#EnergiBaruUntukIndonesia #SuarakanEnergimu