Hal ini dilakukan untuk memudahkan masyarakat yang mengalami kesulitan saat melakukan pendaftaran di website.
Harga Minyak Dunia
Harga minyak mentah dunia tercatat mengalami kenaikan pada Rabu (18/10/2023), didorong oleh ketegangan yang meningkat di Timur Tengah setelah ratusan orang tewas dalam ledakan di sebuah rumah sakit di Gaza.
Data terbaru menunjukkan minyak mentah berjangka Brent menguat 1,75 dolar AS atau 2 persen menjadi 91,65 dolar AS per barel.
Sedangkan minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) naik 1,91 dolar AS atau 2,2 persen menjadi 88,57 dolar AS per barel.
“Pasar memperhitungkan premi risiko setelah ratusan warga Palestina tewas dalam ledakan di sebuah rumah sakit di Kota Gaza,” kata Vivek Dhar, analis di Commonwealth Bank of Australia,
“Di samping itu, pasar juga gelisah terhadap ancaman serangan darat Israel di Gaza,” sambungnya.
Sebelumnya, presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dijadwalkan mengunjungi Israel pada Rabu (18/10/2023) untuk menunjukkan dukungan bagi negara tersebut dalam perangnya dengan kelompok militan Hamas.
Gedung Putih mengatakan kunjungan Biden ke Israel juga dilakukan demi meredakan konflik yang terjadi di Timur Tengah.
“Pendudukan yang berkepanjangan muncul sebagai skenario yang mendorong harga minyak Brent di atas 100 dolar AS per barel karena hal ini meningkatkan risiko meluasnya konflik Hamas Israel dan berpotensi menarik Iran secara langsung,” kata Dhar.
Adapun stok minyak mentah AS turun sekitar 4,4 juta barel dalam pekan yang berakhir 13 Oktober 2023, menurut sumber pasar yang mengutip angka American Petroleum Institute pada Selasa (17/10/2023).
Penurunan tersebut jauh lebih curam dibandingkan penurunan 300.000 barel yang diperkirakan para analis.
Lakukan Monitor
Corporate Communication Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengungkapkan, pihaknya kini masih terus memonitor pergerakan harga minyak dunia.
"Sementara kami masih memonitor pergerakan harga minyak dunia. Memang harganya masih fluktuatif," ucap Irto kepada Tribunnews, Selasa (10/10/2023).
Baca juga: Jokowi Ungkap Kekhawatiran Dampak Perang Israel vs Palestina: Harga BBM Akan Naik
Ia menegaskan, penyesuaian harga BBM khususnya jenis nonsubsidi mengikuti Kepmen ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 tentang formulasi harga JBU atau BBM nonsubsidi.