Kepala Dinas Kesehatan Pemprov Bengkulu, Herwan Antoni, mengatakan, munculnya klaster corona di Polda Bengkulu, yang salah satunya mengenai Supratman, diduga kuat dari siswa Setukpa yang baru pulang dari Sukabumi.
Baca: Pernah Berseteru Politik, Ini Momen Kebersamaan Djoko Santoso dan Jokowi yang Ditinggalkan di Solo
"Kami sudah mulai melakukan tracing terhadap klaster aparat keamanan ini. Kami akan telusuri siapa saja yang pernah kontak dengan empat aparat yang dinyatakan positif. Ketika data sudah didapat, semuanya akan kita lakukan rapid test dan akan dikarantina," kata dia.
Supratman kini diisolasi di RS Bhayangkara Bengkulu bersama dengan Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Sudarno, Kabiddokes Polda Bengkulu Kombes Pol Diah, dan satu orang perwira polisi.
Sementara Kapolda Bengkulu Brigjen Teguh menjalani isolasi mandiri selama 14 hari di salah satu hotel di Kota Bengkulu bersama istrinya.
"Kita doakan saja mudah-mudahan beliau segera sehat. Sekali lagi ini bukanlah sebuah aib, bukan juga sebuah kesalahan tapi memang wabah ini bisa menyerang siapa saja," kata Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah.(tribun network/thr/dod)
Daftar Pati Polri yang Ikut dalam Sertijab di Mabes Polri bersama Supratman:
1. Irwasum Polri Komjen Agung Budi
2. Kabaintelkam Polri Irjen Rycko Amelza Dahniel
3. Kapolda Jawa Tengah Brigjen Ahmad Luthfi
4. Kapolda Jawa Timur Irjen Mohammad Fadil Imran
5. Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Indra Heri
6. As SDM Kapolri Brigjen Sutrisno Yudi Hermawan
7. Kapolda Banten Irjen Viandar
8. Kapolda Kepulauan Riau Irjen Aris Budiman
9. Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Nico Afinta
10. Kapolda Kalimantan Tengah Brigjen Dedi Prasetyo
11. Kapolda Bengkulu Brigjen Teguh Sarwono
12. Kapolda Nusa Tenggara Barat Irjen Moh. Iqbal
13. Kadiv Humas Polri Brigjen Raden Prabowo Argo Yuwono
14. Kapusdokkes Polri Brigjen Rusdianto