Dikutip dari Sky News, beberapa negara Eropa lainnya juga mengalami peningkatan lebih dari 70 persen.
Termasuk Kroasia, Slovenia, Malta, Austria, Hongaria dan Yunani.
Menurut catatan, peningkatan tersebut terjadi sejak 10-16 Agustus, dibandingkan dengan minggu sebelumnya.
Kenaikan paling drastis terjadi di Kroasia, dengan peningkatan 174 persen dalam tingkat infeksi, dari 7,8 kasus per 100.000 menjadi 21,5.
Sementara, Slovenia meningkat 102,6 persen, dari 3,7 kasus menjadi 7,4 kasus per 100.000 jiwa.
Denmark, Swiss, Italia dan Norwegia juga mengalami peningkatan antara 46,9 sampai 59,4 persen.
(Tribunnews.com/Maliana)