Sampel cacing yang ia tarik sendiri dibawa oleh dokter ke laboratorium untuk diteliti.
Abby takut jika cacing itu dapat masuk hingga ke otaknya, namun dokter menjamin cacing itu hanya akan hidup di permukaan saja.
Lama menunggu, dokter terkejut setelah ilmuwan CDC mengetahui hasilnya.
Ternyata cacing tersebut adalah jenis Thelazia gulosa - cacing parasit sepanjang satu hingga satu setengah inci.
Ilmuwan terkejut karena parasit tersebut biasanya hanya ditemukan dalam ternak dan hidup dengan memakan cairan mata.
Jika dibiarkan terlalu lama cacing tersebut dapat melukai kelopak mata dan menyebabkan kebutaan.
Dokter tidak memberikan obat untuk membunuh cacing tersebut karena akan lebih berbahaya jika cacing tersebut mati di dalam mata.
Ia hanya memberikan obat perangsang agar cacing-cacing itu mau keluar dengan sendirinya.
Dokter dan ilmuwan menyimpulkan lingkungan Abby yang besar di peternakan dapat menyebabkan parasit tersebut melompat ke tubuh Abby.
Kasus ini termasuk sangat jarang terjadi, bahkan kasus Abby adalah yang pertama kalinya parasit hewan dapat menginfeksi manusia. (*)