News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Udon Jepang Dijual Untuk Kalangan Muslim, Rencana Daftar ke LPPOM MUI

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Arum dengan Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO -  Sebuah produk yang dapat dikonsumsi Muslim di Jepang, Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce, telah berhasil dikembangkan oleh seorang Muslimah dari Indonesia yang sedang bekerja di Kamada Soy Sauce, Inc. (KS).

“Bersama dengan KS, produk Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce ini telah berhasil diproduksi dan dipasarkan di Jepang,” ungkap Arum Tiyas Suminar khusus kepada Tribunnews.com Kamis (22/4/2021).

KS merupakan sebuah perusahaan produk olahan kecap asin (Shoyu) yang terletak di Prefektur Kagawa, Jepang.

Perusahaan yang terkenal dengan produk Dashi Shoyu nya ini telah berdiri sejak tahun 1789.

Dashi sendiri merupakan kaldu yang biasa dibuat dari katsuobushi (jenis ikan kering) dan kombu (jenis rumput laut). Dashi ini sering dijadikan bumbu dasar pada masakan Jepang dari zaman dahulu karena memiliki rasa umami (gurih) yang khas.

“Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce ini merupakan kecap asin yang diolah bersama dashi, sehingga memberikan rasa umami atau gurih khas bumbu Jepang. Perpaduan rasa yang seimbang antara rasa asin, gurih dan manis yang terkandung dalam produk ini sangat disukai kebanyakan Muslim dari Indonesia dan Malaysia yang tinggal di Jepang. Proses pemilihan bahan dan produksinya diawasi dan dikontrol langsung oleh saya sendiri bersama tim. Tidak ada penambahan alkohol, bahan mengandung turunan babi, hewan non-Halal atau bahan non-Halal lainnya yang dilarang untuk dikonsumsi Muslim. Fasilitas produksi juga dijaga dari kontaminasi bahan non-Halal,” papar Arum lagi mengenai produk Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce.

Lahirnya produk dengan ilustrasi gambar Muslim Muslimah yang lucu di kemasannya ini, ternyata diawali dari pengalaman Arum saat mengunjungi restoran Udon di Kagawa.

Prefektur Kagawa dikenal sebagai Prefektur Udon (Udon Ken), memang memiliki Sanuki Udon sebagai makanan khas Kagawa yang sangat terkenal sebagai Udon nomor 1 di Jepang.

Saat Arum berkunjung untuk mencoba mencicipi Udon khas Kagawa tersebut, ternyata Arum menemukan kenyataan bahwa di dalam kuah udon terdapat Mirin yang menurut Fatwa MUI (Majelis Ulama Indonesia), telah diharamkan untuk dikonsumsi Muslim.

Di dalam kuah Udon, tidak jarang juga kecap asin Jepang (Shoyu) juga dimasukkan sebagai bumbu. Namun sayangnya, dalam proses pembuatan Shoyu, alkohol sering ditambahkan sebagai bahan pengawet dan penambah cita rasa.

Asal mula alkohol tersebut jika tidak diketahui tahapan proses produksi dan tujuan pembuatannya, akan menimbulkan rasa keragu-raguan (syubhat), sehingga Arum memilih untuk menghindari Shoyu yang mengandung penambahan alkohol.

Setelah lulus dari Teknologi Pangan Universitas Diponegoro dengan beasiswa Bidikmisi Ristekdikti dan pasca sarjana “Career Development Program on Food Safety” Kagawa University dengan beasiswa pemerintah Jepang (MEXT), Arum mulai bekerja di KS sejak bulan Oktober 2019. Di sini Arum mulai menemukan peluang bahwa Dashi Shoyu yang aman dikonsumsi oleh Muslim itu dapat diproduksi.

“Saya ingin menikmati udon dan masakan khas Jepang lain tanpa rasa khawatir bahwa bahan dan bumbunya Halal atau tidak. Saya yakin banyak Muslim lain yang memiliki rasa khawatir dengan alasan yang sama, sehingga saya berharap mereka juga bisa menikmati masakan Jepang dengan rasa tenang. Setelah lulus kuliah di Jepang, saya memiliki mimpi membuat produk Halal untuk membantu Muslim di Jepang, dan Alhamdulillah Allah izinkan saya mendapat kesempatan untuk menyampaikan keinginan tersebut kepada atasan saya dan rekan kerja di perusahaan,” ungkap Arum tentang awal mula ia menginisiasi produk ini.

Pada akhir tahun 2019, KS memutuskan untuk mendukung mimpi Arum. KS dan Arum membuat program internship untuk 3 mahasiswa Ilmu dan Teknologi Pangan dari perguruan tinggi di Indonesia (IPB dan Universitas Diponegoro) dalam rangka menginvestigasi produksi produk Halal di KS, dengan mengikuti pedoman Halal Assurance System dari LPPOM MUI (Lembaga Pengkajian Pangan Obat Obatan dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia).

Setelah dinilai layak, maka segera dibentuk tim pengembangan untuk produk Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce ini.

Proses pengembangan produk ini ternyata tidaklah mudah dan memakan waktu cukup lama, yaitu dari persiapan sampai ke produksi memakan waktu sekitar 10 bulan.

KS juga berencana mendaftarkan produk ini untuk sertifikasi Halal dari LPPOM MUI dan BPJPH (Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal) Indonesia.

Produk yang berisi 10 sachets per pack ini dapat diperoleh di toko KS (Sakaide dan Takamatsu, Kagawa). Produk ini juga dapat diorder secara langsung maupun online di beberapa Toko Makanan Halal dan reseller yang ada di beberapa prefektur di Jepang (Kagawa, Tokushima, Aichi, Shizuoka, Okayama, Shiga, Gifu, Kanagawa, Gunma).

“Sejak ada Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce ini, Alhamdulillah pergi ke restoran udon menjadi hal yang sangat menyenangkan bagi saya dan teman-teman Muslim lain di Jepang. Kita bisa memesan udon ditambah air panas saja lalu menambahkan 1 sachet dari produk ini sudah bisa langsung dinikmati dengan oishii (lezat). Selain itu, menu Udon juga dapat dibuat sendiri di rumah, tinggal beli Udon di supermarket lalu memasaknya dengan produk ini sesuai resep yang tertera di kemasan produk. Selain untuk kuah Udon, produk ini juga bisa digunakan untuk bumbu masakan tumis, sup, sate atau barbeque dan berbagai menu masakan lain. Jadi sangat praktis dan bisa menghemat waktu masak. Alhamdulillah banyak pembeli produk ini yang mayoritas adalah Muslim Indonesia di Jepang juga merasakan hal yang sama,” katanya lagi mengenai kegunaan produk dan respon pembeli produk ini.

Akhirnya Arum berharap bahwa produk ini semakin dikenal Muslim dari berbagai kalangan dan dapat semakin memudahkan Muslim di Jepang untuk menikmati makanan serta membuat masakan khas Jepang yang aman dari bahan non-Halal.

Untuk teman-teman Non-Muslim pun tentu bisa mencobanya. Arum juga berharap bahwa Muslim Friendly Udon Dashi Soy Sauce ini bisa semakin dikenal sebagai “omiyage atau oleh-oleh khas Jepang yang ramah Muslim”.

Sementara itu telah terbit buku baru "Rahasia Ninja di Jepang" berisi kehidupan nyata ninja asli di Jepang yang penuh misteri, mistik, ilmu beladiri luar biasa dan tak disangka adanya penguasaan ilmu hitam juga. informasi lebih lanjut ke: info@ninjaindonesia.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini