News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

KTT G20 Bali

Live Streaming: Jokowi Bertemu Presiden AS Joe Biden Siang Ini dan Xi Jinping Tiba di Bali

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden AS Joe Biden (tengah) turun dari Air Force One setibanya di Bandara Internasional Ngurah Rai di Denpasar di pulau resor Indonesia Bali, 13 November 2022, saat ia melakukan perjalanan untuk menghadiri KTT G20.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah kepala negara dijadwalkan tiba di Bali, Indonesia, hari ini (14/11/2022).

Sebanyak 17 kepala negara dan kepala pemerintahan negara-negara Anggota G20 akan tiba di Bali menjelang puncak pertemuan KTT G20 pada 15-16 November 2022.

Sejak kemarin sejumlah kepala negara telah tiba di Bali seperti Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk-yeol, dam sejumlah pejabat tinggi organisasi internasional lainnya.

Sementara itu, Presiden China XI Jinping dan sejumlah kepala negara lainnya akan tiba hari ini.

Sebanyak 29 kepala delegasi juga akan tiba.

Baca juga: Di Tengah Perang Dingin Joe Biden Akan Bertemu Xi Jinping di Bali, Ini Yang Akan Dibahas

Pada hari penyelenggaraan KTT G20, Selasa (15/11), tiga perwakilan dijadwalkan baru akan tiba di Bali.

G20 adalah forum internasional yang fokus pada koordinasi kebijakan di bidang ekonomi dan pembangunan.

G20 merepresentasikan kekuatan ekonomi dan politik dunia, dengan komposisi anggotanya mencakup 80 persen PDB dunia, 75 persen ekspor global, dan 60 persen populasi global.

Anggota-anggota G20 terdiri atas 19 negara dan 1 kawasan sehingga total 20 yaitu Argentina, Australia, Brasil, Kanada, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Prancis, Jerman, India, Indonesia, Italia, Jepang, Republik Korea, Meksiko, Rusia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Turki, Inggris, Amerika Serikat, dan Uni Eropa.

Selain Anggota G20, sejumlah kepala negara lain di luar Anggota G20 akan hadir sebagai undangan.

Yakni Belanda, Fiji, Kamboja, Rwanda, Selandia Baru, Senegal, Singapura, Spanyol, Swiss, dan Uni Emirat Arab.

Plus tambahan 10 undangan VVIP yakni Presiden Zambia, Presiden Angola, Presiden Sudan Selatan, PM Denmark, Ratu Maxima, Presiden FIFA, Presiden IOC, Atlantik Council, Elon Musk, dan Wolrd Economic Forum.

Sementara  organisasi internasional yang diundang hadir ke KTT G20 Bali antara lain Economic Research Institute for ASEAN and East Asia (ERIA), International Trade Centre (ITC), Organization of Economic Co-operation and Development (OECD), The Economic and Social Commission for Asia and the Pacific (ESCAP PBB), United Nations Conference on Trade and Development (UNCTAD PBB), World Bank Group World Trade Organization (WTO), dan United Nations Industrial Development Organization (UNIDO).

Jokowi Bertemu Joe Biden Siang Ini

Sementara itu, Presiden Jokowi dijadwalkan bertemu Presiden AS Joe Biden siang ini sekitar pukul 12.30 , Senin (14/11/2022) di Bali.

Sore harinya, Joe Biden akan bertemu dengan X Jinping sekitar pukul 15.30 WIB.

Informasi tersebut disampaikan Joe Biden di instagram resmi Presiden AS (Potus).

Pertemuan Xi Jinping dengan Joe Biden ditunggu-tunggu dunia untuk meredakan ketegangan global sejak perang Ukraina -Rusia.

Untuk Live Streaming bisa mengklik tautan di bawah ini : https://www.youtube.com/watch?v=rjC_ZXp6iO4 dan https://www.youtube.com/@SekretariatPresiden   atau https://www.youtube.com/watch?v=FP6B58GnKQA

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini