Menyusul yang lainnya pemerintah Spanyol turut mengambil sikap tegas kepada tentara Zionis dengan cara menangguhkan semua izin ekspor senjata ke Israel.
Selain mengumumkan soal penangguhan ekspor senjata, Albares juga menegaskan bahwa negaranya akan terus menyerukan gencatan senjata permanen dan segera untuk Gaza.
4. Belgia
Langkah serupa juga dilakukan anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) Belgia yang mengumumkan bahwa mereka akan mengambil langkah tegas terhadap tindakan genosida yang dilakukan Israel yakni menangguhkan dua izin yang diberikan kepada perusahaan PB Clermont yang kerap memasok senjata ke Israel.
5. Belanda
Baru–baru ini pengadilan Belanda memutuskan untuk melarang pemerintah mengekspor suku cadang jet tempur F-35 ke militer Israel.
Keputusan ini diambil usai adanya dugaan terkait isu penggunaan onderdil jet tempur F-35 dalam agresi brutal Israel ke Jalur Gaza, Palestina.