Kematian akibat mengonsumsi ibuprofen dan suplemen herbal pernah terjadi pada tahun 2013.
Sebuah jurnal medis Aterosklerosis melaporkan kasus perdarahan massal intraserebral yang fatal pada seorang pria berusia 71 tahun yang telah mengonsumsi ekstrak ginkgo biloba bersamaan dengan ibuprofen.
Pasien meninggal karena pendarahan intraserebral saat mengonsumsi ibuprofen selama empat minggu dan mengonsumsi ekstrak ginkgo biloba selama dua tahun.
Meski suplemen itu dimaksudkan untuk merangsang memori dan meningkatkan sirkulasi, namun ia memiliki efek samping yang sangat kuat.
Termasuk penghambatan reseptor faktor pengaktif trombosit yang menyebabkan perdarahan, yang telah dijelaskan dalam serangkaian laporan kasus.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Artikel lain terkait Ibuprofen