Adapun biaya yang harus dikeluarkan untuk siklus bayi tabung IVF berkisar mulai dari Rp30 jutaan.
Sedangkan untuk pembekuan telur dan penyimpanannya ada pada kisaran Rp2 juta per 6 bulan.
2. Klinik Kencana RSCM
Mengutip siapnikah.org, Rumah Sakit Cipto Mangungkusumo (RSCM) memiliki tim dokter yang sarat pengalaman.
RS tertua di Indonesia ini mematok progam IVF dipatok Rp 45 juta.
Paket ini meliputi paket obat Rp 20 Juta dan Embrio Transfer (ET) Rp 25 Juta. Biaya konsultasi dokter, biaya USG, jasa suntik, cek laboratorium, kamar inap, obat-obatan pasca OPU dan ET.
Jadi perkiraan total bayi tabung di Klinik Kencana akan menelan biaya sekitar Rp 65-70 juta.
Baca juga: Apa Itu Egg Freezing? Pembekuan Sel Telur Tanpa Pembuahan, Kemungkinan Bisa Hamil di Masa Mendatang
Pembayaran awal dikenakan DP sebesar Rp 25 Juta, sisanya akan ditagihkan setelah memulai progam IVF.
3. Klinik Melati Harapan Kita
Klinik Melati RSAb Harapan Kita merupakan klinik yang pertama kali melakukan progam bayi tabung di Indonesia pada tahun 1988. Tingkat keberhasilannya mencapai 40 persen, setara dengan Amerika dan Eropa.
Klinik Melati berstatus milik pemerintah.
Dibanding dengan klinik lain, biaya progam di klinik ini lebih murah.
Biaya untuk progam bayi tabung akan didasarkan pada kebutuhan pasien.
Baca juga: Lakukan Egg Freezing, Luna Maya Sebut sebagai Tindakan Persiapan: Sedia Payung sebelum Hujan
Setelah konsultasi dan pemeriksaan maka dokter akan memutuskan progam apa saja yang harus dijalani.