News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bahan Pengenyal Bakso selain Boraks, Membuat Tekstur Bakso jadi Padat, Kenyal, dan Tidak Lembek

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Bakso Sapi - Bahan pengenyal bakso selain boraks. Bahan berikut ini membuat tekstur bakso jadi padat, kenyal, dan tidak lembek. Anda bisa membuatnya di rumah.

Untuk penggunaan yang lebih baik, Anda dapat memilih bubuk agar-agar putih tanpa rasa agar tidak merusak cita rasa baksonya.

5. Tambahkan telur

Ilustrasi telur ayam. (dok. Kementan)

Anda dapat menggunakan telur untuk membuat adonan bakso lebih sempurna.

Telur dapat membuat bakso terasa kenyal dan padat.

Namun, jangan menggunakan terlalu banyak telur, karena telur dapat membuat adonan bakso menjadi lembek.

Sebaiknya gunakan takaran yang pas agar bakso terasa kenyal.

Takaran yang dapat kamu terapkan adalah adonan bakso sekitar 900 gram dan satu sampai dua telur saja.

6. Masukkan ke dalam air hangat

ilustrasi air panas dari dispenser. (via tribunstyle)

Air hangat berkhasiat untuk membuat adonan bakso menjadi lebih kenyal.

Anda dapat memasukkan bakso yang sudah dibentuk ke dalam air hangat.

Untuk menjaga air tetap hangat, Anda dapat meletakkan panci besar berisi air ke atas kompor.

Nyalakan kompor dengan nyala api sedang hingga mendidih.

Setelah mendidih, kecilkan nyala api untuk menjaga air tetap hangat.

Kemudian, Anda dapat membentuk adonan bakso dan langsung memasukkan ke dalam air hangat.

Khusus untuk bakso ikan, masukkan ke dalam air es supaya langsung mengeras dan kencang. Jadi, tidak rusak saat dimasak.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Resep Bakso Anti Gagal

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini