Untuk Pemilu 2024, ia mengaku optimistis jumlah kursi akan berlipat ganda.
Ketua DPW PSI Bali, I Nengah Yasa Adi Susanto mengatakan Ngurah Harta adalah tokoh yang sangat terkenal di Bali.
Ini adalah modal dasar yang sangat baik untuk kontestasi politik.
“Bro Tu Rah ini adalah satu jagoan kami untuk masuk Senayan. Kami sangat optimis. Selain beliau, akan ada jago-jago lain yang kami informasikan di beberapa waktu mendatang,” kata Adi.
I Gusti Agung Ngurah Harta identik dengan Sandi Murthi, perguruan bela diri dan olah kebatinan yang berbasis di Bali.
Ia adalah pinisepuh dan pendiri perguruan yang berdiri sejak April 1990 ini.
Pengikut Sandi Murthi juga ada di berbagai negara seperti Bulgaria, Belanda, Rumania, dan Amerika Serikat.
Pria yang biasa disapa Tu Rah ini memimpin Taekwondo Indonesia (TI) Denpasar sebagai ketua umum sejak 2020.
Pada 2019, ia maju dalam pemilihan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Dapil Bali.
Di momen tersebut, mendapat 61.730 suara.
Sumber: Tribunnews.com/Tribun Bali