"Kami terbuka untuk Perindo kalau mau dukung atau mau gabung dalam koalisi yang besar, kami akan bicarakan."
"Kami akan yakinkan kawan-kawan yang sudah dalam koalisi kami," imbuhnya.
Hery Tanoe menyambut positif ajakan Prabowo untuk bergabung dengan Koalisi Besar.
Kala itu, Hary berencana bicara lebih lanjut terkait rencana berkoalisi.
"Bagus tentunya, memang itu substansinya yang penting dibicarakan."
"Jadi ke depan tentunya nanti dari Partai Gerindra dan dari kami, Partai Perindo, akan melanjutkan diskusi-diskusi ini," kata Hary Tanoe.
Baca juga: Teken MoU dengan PDIP, Hary Tanoe Tegaskan Perindo Dukung dan Menangkan Ganjar Pranowo di 2024
Bertemu Airlangga Hartarto
Lima hari setelah bertemu Prabowo Subianto di bulan April 2023, Hary Tanoe kemudian bertemu dengan Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto.
Blak-blakan, Airlangga mengatakan dalam kesempatan itu ia dan Hary Tanoe bicara soal Pemilu 2024 dan koalisi besar.
"Kami bertukar pikiran mengenai rencana ke depan dari koalisi yang ada, baik itu Koalisi Besar maupun KIB."
"Dan tentunya kedua partai melihat bahwa ke depan kita perlu terus menjaga silaturahmi termasuk terkait dengan jadwal-jadwal Pemilu yang ada," urai Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin (10/4/2023).
Pernyataan Airlangga itu disambut baik Hary Tanoe.
Hary mengatakan komunikasi antara Perindo dan Golkar ke depannya akan terus berjalan.
Ia juga menyinggung soal pertemuannya dengan Prabowo Subianto.