Sementara, Rio Dondokambey menyerukan kepada seluruh relawan buruh untuk gaspol memenangkan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
"Mari kita gaspol menangkan Ganjar-Mahfud," tegasnya.
Ketua Relawan Buruh Sahabat Ganjar Provinsi Sulut Tommy Sampelan menambahkan, saat ini sudah ada ribuan buruh di Sulut yang siap mendukung kemenangan bagi Ganjar-Mahfud.
Ia berharap Ganjar-Mahfud mampu mengakomodasi hak-hak buruh Indonesia.
"Kami harap Ganjar dapat meningkatkan lapangan kerja dan menciptakan lapangan kerja. Ganjar mempunyai komitmen untuk buruh," ujarnya.
Untuk diketahui, KSPSI pimpinan Andi Gani Nena Wea merupakan konfederasi buruh di Indonesia.
Andi Gani kini juga memegang jabatan sebagai Presiden Konfederasi Buruh Asean Trade Union Council (ATUC).
Hal ini tentu akan memudahkan Andi Gani melakukan konsolidasi sekaligus menarik suara buruh migran Indonesia yang ada di beberapa negara seperti di Singapura, Malaysia, Thailand, dan negara penempatan buruh migran lainnya.
Relawan Buruh Sahabat Ganjar merupakan organ sayap khusus pemenangan Ganjar yang dibentuk Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea.