Beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) membantah dugaan yang menyebut dirinya membuntuti kampanye calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo.
Jokowi mengatakan setiap kunjungan kerja presiden sudah dipersiapkan sejak jauh hari, tidak dalam satu-dua hari.
"Ya ndaklah, ndak seperti itu. Jadwal untuk kunjungan presiden itu sudah dirancang tiga bulan sebelumnya dan pasti ada tujuannya," kata Jokowi di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (7/12/2023).
Biasanya, kata Jokowi, setiap kementerian mengajukan undangan peresmian ke Jokowi. Mereka mengantre untuk bisa mendatangkan Jokowi ke acara masing-masing.
Jokowi mencontohkan peresmian Rumah Sakit dr. Ben Mboi dan Gereja Katedral Keuskupan Agung di Kupang kemarin. Dia menyebut dua peresmian itu sudah disiapkan sejak tiga bulan lalu.
"Bukan sehari dua hari berangkat kayak hehehe. Terencana jauh-jauh hari sebelumnya," ucapnya.
Mengapa Jawa Tengah Penting?
Jawa Tengah selama ini dikenal sebagai "kandang banteng" basis pemilih PDIP dan calon presiden dari PDIP.
Pada Pemilu Legislatif 2019, PDIP mengantongi 128 kursi DPR RI dari 34 provinsi di tanah air.
Dari jumlah tersebut, 26 diantaranya disumbangkan oleh Jawa Tengah.
Adapun total kursi di seluruh daerah pemilihan (dapil) Jateng berjumlah 77.
Pada Pilpres 2019 Jawa Tengah berkontribusi 16.825.511 suara untuk pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin yang diusung PDIP.
Saat itu, Jokowi-Ma'ruf meraup 85.607.362 suara secara nasional dan berhasil keluar sebagai pemenang.
Pada Pilpres 2014, Jateng juga menjadi penyumbang suara terbesar bagi pasangan Jokowi-Jusuf Kalla yakni 12.959.540 suara.
Jokowi-JK pun berhasil melenggang ke kursi RI-1 dan RI-2 berbekal 70.997.833 suara nasional.
Pada Pemilu 2024 ini, jumlah pemilih atau DPT di Jawa Tengah tidak main-main mencapai total 28.289.413 pemilih, kedua terbesar setelah Jawa Barat.
Menguasai suara mayoritas di Jawa Tengah membuka peluang menang di Pilpres 2024.