Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polri memberikan fasilitas untuk para tahanan di Rutan Bareskrim Polri untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024.
Nantinya, kurang lebih ada sekitar 100 tahanan yang akan mencoblos calon pemimpin dan legislatifnya pada 14 Februari besok.
Baca juga: Besok Pencoblosan Pemilu 2024, Ingat! Pemilih Dilarang Mendokumentasikan Pilihannya di Bilik TPS
"Di Rutan Bareskrim ada sekitar 100 tahanan yang terdaftar dan punya hak pilih," kata Kabag Tahti Rorenmin Bareskrim Polri, Kombes Gatot Agus Budi Utomo saat dikonfirmasi, Selasa (13/2/2024).
Gatot mengatakan Polri telah berkoordinasi dengan KPU Kota Jakarta Selatan untuk menyiapkan satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Rutan Bareskrim.
"Sesuai hasil koordinasi dengan KPU Kota Jaksel akan disiapkan 1 TPS Loksus di Rutan Bareskrim untuk melayani para tahanan. KPU juga menyiapkan 7 petugas KPPS dan 2 petugas Pamsung untuk mendukung pelaksanaan pencoblosan," ucapnya.
Baca juga: Aktivitas Ganjar Pranowo Sehari Jelang Pencoblosan Pilpres 2024
Lebih lanjut, Gatot mengatakan pihaknya juga sudah melakukan sosialisasi kepada para tahanan terkait aturan pemilihan.
Dia menyebut logistik Pemilu sudah tersedia untuk nantinya digunakan oleh para tahanan tersebut.
"Mekanisme pengambilan suara pemilu sudah disosialisasikan dan untuk logistik sudah siap di Rutan Bareskrim," ungkap Gatot.
"Polri menjamin tahanan yang berada di Rutan Polri untuk menggunakan hak pilihnya sesuai ketentuan," sambungnya.
Untuk informasi, rakyat Indonesia akan berpesta demokrasi dengan mencoblos pasangan calon presiden dan wakil presiden hingga legislatifnya pada Rabu (14/2/2024).
Setelah rangkaian pencoblosan, proses penghitungan suara akan dilakukan pada hari yang sama.
Sementara, rekapitulasi suara dilakukan pada 15 Februari 2024 hingga 20 Maret 2024," ungkapnya.