TRIBUNNEWS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029, Rabu (24/4/2024).
Dalam pidato perdananya, Prabowo berjanji akan bekerja keras untuk seluruh rakyat Indonesia tanpa terkecuali.
Termasuk masyarakat yang tak memilih dirinya saat Pilpres lalu.
Dalam pernyataannya, Prabowo mengaku bersyukur karena gelaran Pilpres telah usai.
Menurutnya, proses Pilpres memakan waktu yang panjang dan penuh dinamika.
Baca juga: Prabowo Terkesan Anies-Cak Imin Mau Hadiri Penetapan Dirinya sebagai Presiden Terpilih di KPU
Lebih lanjut Prabowo juga menyampaikan terima kasih kepada sejumlah pihak yang berkaitan dengan proses Pilpres.
Termasuk kepada rival-rivalnya, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Ia pun berharap seusai gelaran Pilpres, semua pihak utamanya pimpinan partai politik dapat bekerja sama untuk kesejahteraan rakyat.
Meskipun nantinya ada yang berada di luar pemerintahan, Prabowo mengatakan bahwa mereka sama-sama berjuang untuk rakyat.