News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilkada Serentak 2024

Soal Keputusan Maju Pilkada Solo, Bhre: Santai Saja, Kita Lihat Beberapa Minggu ke Depan

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Raja Pura Mangkunegaran Solo, Kanjeng Gusti Adipati Aria (KGPAA) Mangkunagara X atau yang akrab disapa Gusti Bhre. Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo masih belum memberikan keputusan apakah akan maju Pilkada Solo 2024 atau tidak.

TRIBUNNEWS.COM - Pengageng Pura Mangkunegaran, KGPAA Mangkunegara X (MN X) alias Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo, masih belum memberikan keputusan apakah akan maju Pilkada Solo 2024 atau tidak.

Bhre meminta waktu beberapa pekan ke depan untuk membuat keputusan tersebut.

Hal ini disampaikannya setelah bertemu dengan sejumlah petinggi dari enam partai politik (parpol) di Kota Solo.

Keenam parpol itu adalah Gerindra, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Santai aja, kita lihat beberapa minggu ke depan pokoknya," ujar Bhre, Minggu (28/7/2024) malam, dilansir TribunSolo.com.

Ia menegaskan, waktu pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Pilkada 2024 masih panjang.

Oleh sebab itu, Bhre tak mau tergesa-gesa menyetujui tawaran dari keenam partai tersebut.

"Kita lihat beberapa minggu ke depan, waktu masih panjang," ungkapnya.

Meski begitu, sinyal siap berkontestasi pada Pilkada Solo makin kentara diperlihatkan oleh Bhre.

"Pokoknya, siapa pun yang mempunyai kepercayaan yang memberikan dukungan dan percaya kepada kami tentu selalu kami apresiasi dan kami ucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya," ucapnya.

Klaim Gerindra

Sementara itu, Ketua DPC Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno, mengeklaim enam parpol pemilik kursi DPRD Solo telah sepakat mengusung Bhre pada Pilkada Solo 2024.

Baca juga: Projo Dukung Irjen Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng dan Gusti Bhre di Pilkada Solo

Hal ini disampaikan Ardianto usai pertemuan enam parpol dengan Bhre tersebut.

Ia mengungkapkan keenam parpol sudah sangat solid menghadapi Pilkada Solo.

"Soliditas sangat kuat," ungkap Ardianto, Minggu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini