News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilkada Serentak 2024

Sosok 5 Calon Gubernur Pilihan Prabowo Subianto di Banten, Jakarta, Jabar, Jateng dan Jawa Timur

Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Andra Soni, Ridwan Kamil, Dedi Mulyadi, Ahmad Luthfi dan Khofifah Indar Parawansa, sosok lima calon gubernur di Pulau Jawa pilihan Prabowo Subianto yang akan maju di Pilkada Serentak 2024.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto sudah menetapkan pilihan untuk lima calon Gubernur di Pilkada Serentak 2024.

Lima orang pilihan Prabowo itu bakal maju menjadi calon gubernur di Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur akan bertarung jelang pemungutan suara 27 November 2024.

1. Andra Soni di Pilgub Banten

Partai Gerindra resmi mengusung Andra Soni-Dimyati Natakusumah sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Banten, dalam Pilkada serentak 2024.

Partai Gerindra bersama enam partai politik lainnya telah resmi membuat Koalisi Banten Maju (KBM), untuk mengusung Andra-Dimyati.

Di antaranya, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai NasDem.

Untuk maju sebagai Calon Gubernur Banten, Andra Soni sebut telah menyiapkan tiga program utama yang dia sebut sebagai "3 dimensi".

Dimensi pertama yang menjadi fokus programnya yakni pendidikan, dia menginginkan akses pendidikan di Provinsi Banten, dapat dirasakan masyarakat secara merata.

Kemudian, dimensi kedua yakni kesehatan, yang mana, dia akan membuat program kesehatan yang berkeadilan.

Dan dimensi ketiga adalah ekonomi. Andra mengatakan sebagai daerah penyangga ibu kota, Banten harus maju dalam sektor ekonomi.

2. Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta

Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus dikabarkan akan melakukan deklarasi bersama mengenai sosok pasangan calon yang akan diusung di Pilkada Jakarta 2024 pada Rabu (7/8/2024) besok.

Menanggapi hal itu, Ketua DPP Partai Golkar, Dave Laksono mengaku enggan untuk membeberkan kabar tersebut. Nantinya, ia meminta masyarakat untuk menunggu kabarnya besok. 

"Kita tunggu besok," kata Dave saat dikonfirmasi, Rabu (7/8/2024).

Dave menuturkan bahwa sosok calon gubernur Jakarta yang akan diusung KIM plus dipastikan Ridwan Kamil.

Dia meminta doa dari masyarakat untuk kelancaran pencalonan kadernya tersebut.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini