TRIBUNNEWS.COM - Calon gubernur (cagub) Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution, menyindir pembangunan di Sumut.
Awalnya, Bobby mengatakan, banyak pembangunan yang ia kerjakan selama menjadi Wali Kota Medan.
Ia menepis anggapan bahwa pembangunan di Kota Medan berhasil terwujud karena dirinya adalah menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Menurutnya, dana pembangunan di Medan berimbang, tak hanya berasal dari Anggaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
Pembangunan di sana, 60 persen berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
"Kami hitung dulu, paling genap empat tahun atau tiga setengah tahun jadi wali kota ini," kata Bobby saat bertemu dengan relawan Pendukung Setia (Pasti) Bobby di Kabupaten Deli Serdang, Sumut, Rabu (25/9/2024), dilansir Tribun-Medan.com.
"Tapi bisa bangun sana, bangun sini kalau katanya dikasih sama pemerintah pusat, 'Oh, iyalah menantunya Mulyono (Jokowi)'."
"Tanya Pak Endar, bekas Kepala Dinas saya, juga dana transfer kita berimbang 60 persen dari APBD dan 40 persen dari APBN," sambungnya.
Ia menilai, pandangan yang sama bakal dilayangkan setelah Jokowi tak lagi menjabat sebagai presiden.
"Nanti ini sudah gak jadi mantu lagi. Udah gak jadi presiden. Nanti jadi gubernur gak ada yang bisa dibangun," ucap Bobby.
Ia membeberkan, pembangunan di Medan seperti Stadion Teladan, Lapangan Merdeka, hingga Kebun Bunga berasal dari anggaran daerah.
Baca juga: Edy Rahmayadi Tanggapi Sindiran Bobby soal Jalan Rusak di Sumut usai Undi Nomor Urut, PDIP: Bijak
"Ini full APBD, Islamic Center full APBD. Kebun Bunga, underpass, overpass full APBD. Bisa. Kenapa? Karena anggarannya dipakai yang benar."
"Hanya 6 triliun kalau potong gaji PNS itu 2 triliun sisa empat triliun. Empat triliun kalau tiga tahun hanya 12 triliun bisa bangun banyak-banyak," ucapnya.
Apabila dibandingkan dengan APBD Provinsi Sumatera Utara, APBD Medan jauh lebih kecil.
Akan tetapi, Bobby menilai, dengan anggaran yang lebih besar, pembangunan di Sumut justru tak terlihat.