Tetapi, fakta memperlihatkan Teguh mampu menjalin komunikasi dan memiliki hubungan yang baik dengan banyak tokoh penting di Indonesia.
Derek menambahkan, dengan demikian posisi Teguh yang tidak merupakan anggota partai politik manapun justru bisa jadi kekuatan.
“Teguh jelas tidak partisan. Saya kira ini saat tepat bagi partai politik untuk mempercayakan pemerintahan Jakarta kepada sosok yang bisa menjalin kerjasama dengan semua komponen di Jakarta,” ujar Derek Manangka lagi.
Teguh telah mendaftarkan dirinya ikut dalam konvensi di Partai Demokrat, PDI Perjuangan dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Selain itu Teguh juga tengah menjalin komunikasi dengan tokoh-tokoh partai politik lainnya.
Dukungan untuk pencalonan Teguh telah disampaikan sejumlah tokoh, seperti Menko Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli juga Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.
Kalangan pekerja dan buruh Jakarta pun berharap banyak pada alumni Jurusan Ilmu Pemerintahan Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung dan alumni Jurusan Ilmu Politik University of Hawaii at Manoa (UHM), Amerika Serikat ini. (*)