News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korupsi Wisma Atlet

KPK Diminta Berani Sentuh Elit Demokrat

Penulis: Rachmat Hidayat
Editor: Prawira
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua KPK Abraham Samad.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboebakar Alhabsy mengingatkan, di bawah sumpah, Mindo Rosa Manulang sudah menyampaikan keterangan, siapa yang terlibat dalam kasus dugaan korupsi terkait proyek Wisma Atlit Palembang, Sumatera Selatan. Termasuk, proyek Hambalang.

"Saya kira yang diungkap sudah sangat jelas, siapakah ketua besar, siapa bos ataupun bos besar. Rosa pun sudah mengungkap siapa saja yang ikut terlibat, peran dan aliran dananya. Ini merupakan tantangan bagi KPK untuk membongkar kasus ini hingga ke akarnya. Jangan sampai masyarakat menjadi apatis, apalagi menghilangkan kepercayaan publik kepada kepemimpina KPK jilid III ini," kata Aboebakar Alhabsy, Rabu (18/01/2012).

Tak hanya dirinya, seluruh penghuni republik ini sedang “wait and see”, beranikah Abraham cs memanggil Anas Urbaningrum ataupun Andi Mallarangeng? Publik, katanya lagi, juga akan melihat keberanian KPK memanggil Choel dan Mirwan Amir.

Pemanggilan dan pemeriksaan kasus ini akan menjdi sebuah parameter independensi dari KPK saat ini, publik akan cepat bisa memberikan penilaian, apakah KPK sudah masuk angin atau belum.

"Desakan publik ini harus dilihat secara profesional, pihak terkait ataupun pengacaranya tak perlu kebakaran jenggot, inikan bagian dari proses hukum. Disisi lain KPK kan harus adil menerapkan prisip
equality before the law, jadi gak bisa pandang bulu, lakukan pemeriksaan siapaun itu. Tapi saya perlu ingatkan Pak Abraham, jangan sampai melakukan pemeriksaan di Blitar, cukup Polri aja yang kayak
gitu," tegasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini