Baca: Amien Rais: Pak Jokowi Panjenengan Supaya Adil, Umat Islam Janganlah Didiskriminasi
Berdasarkan survei yang dilakukan SMRC, sebanyak 75,1 persen menyatakan tidak setuju Jokowi orang atau terkait dengan PKI.
Adapun yang mengatakan setuju hanya 5,1 persen dan yang tidak tahu 19,9 persen.
Selain itu, survei juga mengungkap bahwa 86,8 persen responden tidak percaya mengenai isu kebangkitan PKI. Adapun yang menyatakan setuju bahwa saat ini sedang terjadi kebangkitan PKI hanya 12,6 persen.
Survei opini publik ini merupakan CSR dari SMRC. Survei dilakukan terhadap 1.057 responden, dari 1.220 sampel, dengan margin error 3,1 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
Profil demografi sampel mencerminkan populasi nasional Indonesia dan proporsional berdasarkan karakter demografi dan sebaran wilayahnya.
Penulis: Estu Suryowati
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Sosiolog UI: Jokowi Bukan Komunis, Melainkan "State-Capitalist"