Kali ini, ia akan berkolaborasi dengan adik bungsunya Kaesang Pangarep.
Namun, ia masih merahasiakannya. Petunjuk yang dia berikan kepada Kompas.com, usahanya tersebut akan memberikan edukasi bagi masyarakat.
"Ditunggu saja nanti," ujar dia.
Kaesang, Sang Pisang dan kopi
Baca: Tawari Sang Pisang ke Akun Penghina Jokowi, Kaesang : Berdagang adalah Jalan Ninja Saya
Sang Pisang lekat dengan nama Kaesang Pangareb, putra ketiga Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ya, Sang Pisang adalah bisnis yang dirintis oleh Kaesang Pangareb sejak November 2017.
Sejauh ini, bisnis kuliner Kaesang Pangareb ini telah buka di sekira 24 kota di Indonesia dengan total puluhan gerai.
Belum lama ini , Kaesang Pangareb meluncurkan bisnis barunya.
Kali ini, Kaesang mencoba peruntungannya dengan membuka gerai kedai kopi yang dinamakan Ternakopi.
"Saya punya cita-cita. Latihan jadi barista di salah satu sekolah di Jakarta. Setelah itu saya punya mimpi buka toko kopi sendiri. Itu sekitar setengah tahun yang lalu, ujar Kaesang Pangarep ketika meresmikan Ternakopi di kawasn Cipayung. (feb/amb/yls/wil/deo/coz)