TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem di Indonesia untuk Senin, 11 Mei 2020.
BMKG memperkirakan sejumlah wilayah berpotensi terjadi hujan dengan intensitas lebat hingga disertai angin kencang.
Jawa Barat dan Jawa Tengah diperkirakan terjadi hujan dengan intensitas lebat.
Untuk wilayah Jabodetabek berpotensi terjadi hujan lebat hingga disertai angin kencang, kilat/petir.
Baca: BMKG: Peringatan Dini Senin 11 Mei 2020, Waspada Cuaca Ekstrem di Sejumlah Wilayah
Baca: BMKG: Peringatan Dini Minggu, 10 Mei 2020, Waspada Cuaca Ekstrem di Sejumlah Wilayah
Sesuai informasi pada laman web.meteo.bmkg.go.id, Deputi Bidang Meteorologi, Minggu (10/5/2020), menyampaikan adanya daerah tekanan rendah yang merupakan bibit siklon tropis 95W terpantau di Samudra Pasifik timur Filipina dengan arah pergerakan ke arah Barat hingga Barat Laut.
Sistem ini memberikan dampak tidak langsung berupa pembentukan daerah konvergensi yang memanjang dari Sulawesi Utara hingga perairan utara Maluku Utara, dan perlambatan kecepatan angin di Papua Barat.
Daerah tekanan rendah juga terpantau di perairan utara Aceh yang membentuk konvergensi memanjang dari Aceh bagian selatan hingga Selat Malaka bagian utara.
Daerah konvergensi terpantau memanjang dari Jawa Timur hingga Samudra Hindia selatan Jawa Barat.
Labilitas lokal kuat yang mendukung proses konvektif pada skala lokal terdapat di wilayah Sumatera Barat, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Nusa Tenggara Timur.
Berikut daftar wilayah yang berpotensi alami cuaca ekstrem, Senin (11/5/2020):
- Jambi
- Lampung
- Jawa Barat
- Jawa Tengah
- Kalimantan Tengah
- Sulawesi Tengah
- Papua
- Aceh
- Sumatera Utara
- Riau
- Sumatera Selatan
- Banten
- Jabodetabek
- Jawa Timur
- Nusa Tenggara Barat
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Utara
- Kalimantan Timur
Daftar wilayah yang berpotensi alami cuaca esktrem, Selasa (12/5/2020):
- Sumatera Barat
- Jambi
- Jawa Barat
- Jawa Tengah
- Kalimantan Tengah
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Barat
- Maluku
- Papua
- Aceh
- Sumatera Utara
- Riau
- Sumatera Selatan
- Lampung
- Jabodetabek
Baca: Prakiraan Cuaca BMKG untuk Jabodetabek, Minggu 10 Mei 2020: Bekasi Berpotensi Hujan Ringan Seharian
Baca: Prakiraan Cuaca BMKG 34 Kota, Minggu 10 Mei 2020: 4 Wilayah Berpotensi Hujan Petir
- Jawa Timur
- Nusa Tenggara Barat
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Utara
- Kalimantan Timur
- Kalimantan Selatan
- Sulawesi Utara
(Tribunnews.com/Yurika Nendri)