Pemerintah memutuskan untuk tidak memberangkatkan jemaah haji Indonesia 1442 H/2021.
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengatakan keputusan ini sangat berat untuk diambil oleh pemerintah.
Namun hal ini, menurut Yaqut, perlu diambil oleh pemerintah demi melindungi masyarakat dari penularan virus corona.
Keputusan ini pahit. Tapi inilah yang terbaik. Semoga ujian Covid-19 ini segera usai," ucap Yaqut dalam konferensi pers di Kantor Kemenag, Jakarta Pusat, Kamis (3/6/2021).
Yaqut menyampaikan simpati kepada seluruh jemaah haji yang terdampak pandemi Covid-19 tahun ini.
Demi memudahkan akses informasi masyarakat, selain Siskohat, Kemenag juga telah menyiapkan posko komunikasi di Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah. Kemenag juga tengah menyiapkan WA Center yang akan dirilis dalam waktu dekat.
“Karena masih pandemi dan demi keselamatan jemaah, Pemerintah memutuskan bahwa tahun ini tidak memberangkatkan kembali jemaah haji Indonesia,” ujar Yaqut.
5. Profil Brigjen Guntur Setyanto
Berikut profil Brigjen Guntur Setyanto, Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan (Kapuslitbang) Polri yang ditunjuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit menjadi Kapolda Bengkulu.
Dimutasi menjadi Kapolda Bengkulu, Brigjen Guntur Setyanto bakal dinaikkan pangkatnya dari Brigjen atau bintang satu menjadi Irjen atau bintang dua.
Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Kapolri melakukan rotasi terhadap 348 perwira tinggi (Pati) dan perwira pamen (Pamen).
Rotasi itu ditetapkan melalui Surat Telegram Rahasia (STR) nomor ST/1129/VI/KEP./2021 tertanggal 1 Juni 2021.
Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Argo Yuwono, membenarkan adanya mutasi tersebut.
Ia menyampaikan mutasi ini hanya penyegaran struktur organisasi di institusi Polri biasa.
"Iya, mutasi biasa," kata Argo Yuwono kepada wartawan, Selasa (1/6/2021).
(Tribunnews.com)