Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DPP Pengajian Al-Hidayah bekerja sama dengan Yellow Clinic mengadakan vaksinasi dosis pertama dan kedua untuk lansia serta vaksin booster untuk ibu-ibu.
Vaksinasi digelar di Graha Akbar Tandjung, Kompleks Perkantoran DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (24/1/2022).
Vaksinasi ini dilaksanakan sesuai dengan arahan dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum DPP Pengajian Al-Hidayah Hetifah Sjaifudian.
“Sesuai dengan program pemerintah yang dilaksanakan sejak 12 Januari 2022, DPP Pengajian Al-Hidayah menginisiasi vaksin booster terutama ibu-ibu, lansia, dan kelompok rentan untuk meningkatkan perlindungan terhadap virus Covid-19,” ucap Hetifah dalam keterangannya, Senin (24/1/2022).
Program vaksinasi ini sangat penting dilaksanakan mengingat meningkatnya kasus Covid-19 varian Omicron.
Baca juga: Cegah Penyebaran Omicron, Binda Jabar Gelar Vaksinasi Massal Sasar Masyarakat di Daerah Pesisir
Vaksinasi booster diharapkan dapat mempertahankan tingkat kekebalan dan memperpanjang masa perlindungan terhadap ibu-ibu, lansia, dan kelompok rentan, khususnya yang berada di bawah naungan DPP Pengajian Al-Hidayah.
“Adapun jenis-jenis vaksin booster yang sudah mendapatkan EUA dari BPOM yaitu vaksin Sinovac/Coronavac, Pfizer, AstraZeneca, Moderna, dan Zifivax. Pelaksanaan vaksinasi ini sendiri gratis dan diutamakan bagi lansia yang telah melakukan vaksinasi dosis dua lebih dari 6 bulan,” kata Airlangga.
Baca juga: Upaya Pemerintah Sikapi Tren Peningkatan Kasus Omicron di Indonesia
Sejak dibuka pukul 09.00 WIB, program vaksinasi ini telah diikuti puluhan ibu-ibu yang sebelumnya telah mendaftar dan melewati screening yang dilakukan Yellow Clinic.
Vaksinasi tersebut rencananya akan dibuka setiap hari di Yellow Clinic dan akan terus dilakukan hingga pandemi berakhir.