TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Istri Panglima TNI, Hetty Andika Perkasa berkesempatan menjajal jet tempur milik TNI Angkatan Udara.
Kesempatan tersebut diperoleh Hetty ketika mendampingi suaminya, Jenderal Andika Perkasa melakukan kunjungan ke Lanud Iswahjudi, Jawa Timur belum lama ini.
Dilansir dari Chanel Youtube Jenderal TNI Andika Perkasa, Minggu (27/3/2022), terlihat Hetty mengenakan kaus berkerah lengan panjang warna kuning.
Hetty didampingi istri KSAU, Inong Fadjar Prasetyo menyapa prajurit TNI AU yang berada di Skadron 14 Lanud Iswahjudi.
Ia disambut para penerbang yang berada di Skadron 14 Lanud Iswahjudi, di antaranya Kapten Pnb I Made Wira AP.
Kapten Wira menjelaskan soal jet tempur Sukhoi yang terparkir di Skadron 14.
Baca juga: Dinilai Punya Potensi, Dukungan agar Jenderal Andika Maju Pilpres 2024 Mulai Berdatangan
"Yang kita lihat adalah pesawat Sukhoi yang dimiliki Skadron Udara 14. Ini termasuk yang dua seater," ujar Kapten Wira memberikan penjelasan kepada Hetty.
Hetty pun bertanya pendidikan yang harus dijalani untuk menjadi pilot pesawat tempur.
Menurut Kapten Wira butuh waktu satu atau dua tahun untuk bisa lulus menjadi pilot jet tempur Sukhoi, F-16, atau T-50i.
"Oh lama lagi ya, nggak langsung. Iya lah naiknya aja bikin deg degan keringat dingin," ucapnya.
Setelah melihat jet tempur Sukhoi, Hetty pun mengalihkan pandangannya ke jet tempur F-16 Fighting Falcon.
Didampingi Letda Pnb Akbar, Hetty lantas naik ke tangga mekanik untuk melihat langsung ruang pilot F-16.
Hetty pun terkejut bila di ruang pilot ternyata banyak sekali tombol.
"Ini banyaknya tombol-tombol, hafal mas?" tanya Hetty.
Baca juga: Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Pelajari Aspek Militer Dari Konflik Rusia dan Ukraina